Pesawaran Pojokkan Pemprov Lampung

Senin 25 Mar 2024 - 17:24 WIB
Reporter : Fahrozi Irsan Toni
Editor : Abdul Karim

Terpisah, meski membenarkan keberangkatan Bupati Dendi Ramadhona ke Rusia, Kepala Diskominfo Pesawaran Jayadi Yasa enggan berkomentar lebih jauh. ’’Beliau ke sana dampingi Kementerian Pariwisata sebagai tindak lanjut dari kegiatan Pesawaran Investment Promotion,” ucapnya sama seperti disampaikan Wildan.

Sebelumnya, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona mengatakan jika Pesawaran memiliki cita-cita menjadi sebuah kabupaten yang semakin maju dan sejahtera dengan masyarakat yang produktif. Hal itu ditegaskannya saat membuka Pesawaran Investment Promotion Tahun 2024 di gedung T Tower Bank BJB, Jakarta, Jumat (1/3).

Pemerintah Kabupaten Pesawaran, lanjutnya, saat ini terus bergiat melakukan pembangunan berbasis inovasi untuk meningkatkan daya saing daerah. Pemkab Pesawaran berkerjasama dengan PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat Dan Banten (BJB), Tbk. Cabang Bandarlampung menggelar Pesawaran Investment Promotion yang merupakan salah satu program inovasi dari Bupati Pesawaran dalam menjaring para investor untuk berinvestasi di Kabupaten Pesawaran. 

Program inovasi itu, katanya, ditujukan untuk semakin mempercepat perkembangan daerah dan sebagai model terobosan pengembangan kawasan untuk pertumbuhan ekonomi. Yaitu industri, pariwisata, dan perdagangan sehingga dapat menciptakan lapangan kerja. 

Dendi berharap melalui PIP ini para peserta dapat memperoleh gambaran mengenai sumber daya potensi serta mendapatkan informasi akurat mengenai peluang investasi di Kabupaten Pesawaran. Di hadapan beberapa Kementerian RI, KADIN serta para calon investor, Dendi memaparkan berbagai potensi yang terdapat di Kabupaten Pesawaran. 

Dalam paparannya bahwa saat ini Pemkab Pesawaran tengah bernovasi dengan pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Teluk Pandan dan membangun Kawasan Industri (KI) Tegineneng. ’’Pariwisata menjadi salah satu sektor strategis yang dapat digali di Kabupaten Pesawaran,” ungkap Dendi. (ozi/c1/rim)

 

Kategori :