LAMPUNG TENGAH - Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng), Yulius Heri Susanto, mengapresiasi kinerja Bupati dan Wakil Bupati Lamteng, Musa Ahmad dan Ardito Wijaya.
Tentu apresiasi diberikan lantaran selama tiga tahun memimpin kabupaten Lamteng dengan berbagai program unggulannya yang menyentuh langsung masyarakat.
Menurut Yulius Heri Susanto, banyak program yang telah dilaksanakan sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) yang telah disusun dan diluncurkan dalam tiga tahun terakhir, yang dirasakan langsung oleh masyarakat.
Pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan di beberapa titik yang sebelumnya diimpikan masyarakat selama puluhan tahun kini telah direalisasikan di masa kepemimpinan Musa-Ardito.
BACA JUGA:Keren! Mahasiswa Prodi Bisnis Digital IIB Darmajaya Jadi Pengusaha
--
"Kita dapat melihat peningkatan signifikan pada jalan dari Bandarjaya ke Sulusuban, Kecamatan Seputih Agung, Mojopahit-Punggur, Padang Ratu-Sendang Agung, yang sebelumnya rusak parah kini sudah mulus seperti jalan tol. Selain itu, pembangunan jembatan penghubung antar kecamatan seperti Seputih Agung - Candirejo, Way Pengubuan, dan beberapa jembatan lainnya juga telah dilakukan," ucap Yulius Heri pada Selasa (27/2).
Dalam bidang pendidikan dan kesehatan, politisi Partai Golkar ini menjelaskan bahwa implementasi kewenangan Kementerian Keuangan terkait Peraturan Menteri Keuangan (PMK), yang mengamanatkan 20 persen penggunaan anggaran untuk pendidikan dan 10 persen untuk kesehatan, telah memungkinkan banyak sekolah dan puskesmas meningkatkan pembangunan sarana dan prasarana.
"Kami melihat adanya banyak bangunan baru di sektor pendidikan dengan mutu yang luar biasa dan prestasi-prestasi yang berhasil diraih. Puskesmas-puskesmas juga mengalami peningkatan dan pelayanannya telah meningkat, bahkan kini telah berkembang menjadi puskesmas yang memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ungkapnya.
BACA JUGA:Qudrotul Ikhwan Sulap Kawasan Wisata Cakat Jadi Destinasi yang Instagramable
Yulius Heri Susanto, Wakil Ketua I DPRD Lamteng--
Bahkan di tengah-tengah berbagai bencana seperti pandemi Covid-19, Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), serta El Nino, pemerintah kabupaten telah sigap dalam penanganannya dengan membentuk satgas dan menjaga stabilitas ekonomi.
"Saya sebagai Wakil Ketua I DPRD Lampung Tengah mengapresiasi program kerja Bupati dan Wakil Bupati yang selalu pro terhadap kepentingan masyarakat. Kerjasama yang baik antara eksekutif dan legislatif juga terbukti dari proses pengesahan anggaran yang berjalan lancar tanpa adanya perselisihan yang berlarut-larut," tambahnya.
Yulius Heri juga memberikan pesan kepada pemerintah Kabupaten Lamteng untuk terus meningkatkan kinerja yang sudah baik dan memperbaiki hal-hal yang masih kurang demi kemajuan Kabupaten Lamteng. (*)