MENGGALA - Memasuki musim penghujan, penjabat (Pj.) Bupati Tulangbawang (Tuba) Qudrotul Ikhwan mengajak masyarakat mulai menanam tanaman berekonomi tinggi. Hal itu disampaikannya saat kunjungan kerja (kunker) di Kecamatan Penawaraji.
Dalam kesempatan ini, Qudrotul mengajak masyarakat untuk menanam tanaman yang bisa dikonsumsi sehari-hari. Seperti cabai. Dia mengajak masyarakat menanam salah satunya untuk menjaga ketahanan pangan. Selain itu juga sebagai upaya untuk mengurangi dampak inflasi yang terjadi di Tuba. ’’Alhamdulillah, hujan mulai turun. Ini waktu yang tepat untuk menanam tanaman atau tumbuh-tumbuhan bernilai ekonomi tinggi," kata Pj. Bupati, Selasa (5/12).
Qudrotul yang juga Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Lampung tersebut mengungkapkan, Kecamatan Penawaraji memiliki banyak sekali potensi. Beberapa potensi tersebut diantaranya terletak pada lahan pertanian atau pekarangan yang bisa dimanfaatkan untuk menanam tanaman seperti cabai, tomat, sayur mayur dan lainnya. "Ini sangat penting karena selain untuk menjaga ketahanan pangan, upaya ini juga salah satu cara mengurangi dampak inflasi," ungkapnya.
Pada bagian lain, masih di momen yang sama Pj. Bupati juga menjelaskan bahwa sebentar lagi akan memasuki tahun politik. Qudrotul mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kondusifitas, kesatuan dan persatuan bangsa. Menurutnya, kondisi tersebut merupakan salah satu modal penting dalam suksesnya Pemilu dan Pilkada tahun 2024. Tidak lupa, Ia berpesan kepada seluruh aparatur kampung dan elemen masyarakat Kecamatan Penawaraji untuk terus bekerja dan bergotong royong. Saat kunjungan kerja di Penawaraji, Qudrotul juga mengajar di SMK MMT. (nal/c1/nca)