Wiranto Usul Papeda Jadi Menu Makan Siang Bergizi di Papua

Rabu 25 Sep 2024 - 16:19 WIB
Reporter : Prima Imansyah Permana
Editor : Prima Imansyah Permana

CIREBON - Ketua Dewan Pertimbangan Presiden Republik Indonesia, Wiranto, membuka opsi untuk menggunakan papeda atau bubur sagu sebagai menu dalam uji coba makan bergizi gratis di wilayah Papua.

Wiranto menilai bahwa setiap daerah memiliki karakteristik yang berbeda, sehingga penggunaan nasi sebagai menu di Papua mungkin tidak tepat.

"Setiap daerah memang berbeda. Misalnya, saat kita mencoba di Papua, mungkin kita tidak menggunakan nasi, tetapi papeda atau sagu. Ini akan dinilai nanti. Intinya, uji coba ini penting karena tanpa uji coba, kita tidak mungkin membuat perencanaan yang sempurna," ujar Wiranto seusai uji coba makan bergizi gratis di SMPN 1 Kota Cirebon, pada Rabu 25 September 2024.

Wiranto juga menyampaikan, uji coba ini dilakukan untuk memberikan masukan bagi Badan Gizi Nasional di pemerintahan Prabowo Subianto.

BACA JUGA:Sebanyak 126 hewan Penular Rabies di Mesuji Telah Divaksin, Berikut Rinciannya

"Tanpa uji coba, tidak mungkin ada perencanaan yang matang. Ini bagian dari mematangkan rencana tingkat nasional, sehingga pelaksanaan makan bergizi gratis nanti dapat dilaksanakan dengan baik," jelasnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada wali kota, pejabat terkait, guru, dan orang tua murid yang telah berkolaborasi sehingga pelaksanaan makan bergizi gratis di Kota Cirebon dapat berjalan dengan baik.(Beritasatu)

Kategori :