Penerapan Sosial Media Marketing di Desa Wisata Pulau Legundi

Minggu 22 Sep 2024 - 22:07 WIB
Reporter : Decky
Editor : Decky

Selain itu, kegiatan ini juga dapat memberikan manfaat jangka panjang berupa peningkatan keterampilan dan pengetahuan tentang pemasaran digital bagi masyarakat lokal.

 

”Yang dapat membantu mereka mengembangkan usaha mereka sendiri dan mendukung pertumbuhan ekonomi lokal secara berkelanjutan,”ucapnya

 

Lebih rinci, Prof Mahrina, menyampaikan, kegiatan PKM Unila memiliki beberapa manfaat bagi masyarakat desa Pulau Legundi.

 

Antara lain, Pertama, meningkatkan pemahaman masyarakat tentang penggunaan teknologi informasi untuk meningkatkan digitalisasi desa wisata Pulau Legundi.

 

Kedua, Meningkatkan keterampilan dan pengetahuan masyarakat untuk menerapkan SMM guna meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Pulau Legundi.

 

Ketiga, Membantu masyarakat untuk mengelola aktivitas SMM dengan kandungan informasi entertainment, customization,  interaction,  word-of-mouth, and  trendiness

 

Keempat, Memperluas pangsa pasar dan mengurangi pengeluaran untuk mempromosikan Desa Wisata Pulau Legundi atau produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Desa Wisata Pulau Legundi.

 

Kelima,  Wisatawan atau masyarakat secara umum, Memfasilitasi wisatawan dari dalam dan luar negeri agar dapat mengakses informasi mengenai potensi Desa Wisata dan Produk UMKM di Pulau Legundi dengan mudah.

 

Tags :
Kategori :

Terkait