RAHMAT MIRZANI

DKM Metro Kenalkan Seni Kriya

AJARKAN SENI KIRYA: DKM Metro saat mengajarkan seni kriya kepada pelakar SMP. -FOTO IST -

METRO - Dewan Kesenian Metro (DKM) memperkenalkan seni kriya kepada pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Ketua Komite Kriya DKM Metro, Baktiono menuturkan, workshop craft ideas tersebut dimaksudkan untuk memberikan edukasi kepada pelajar SMP di Kota Metro mengenai proses kreatif kerajinan, dan proses kreatif menggambar di media gerabah.

“Kalau seni kriya itu memang harus ada kemauan dari diri sendiri, tidak bisa spontan. Harus teliti dan telaten. Di mana dari membuat bentuk, dan menggambarnya. Itu memang dilakukan secara kontinyu,” kata dia.

Ia menuturkan, sebuah karya seni adalah suatu representasi yang tercipta dari pembuatnya. Tentu saja hal tersebut memerlukan belajar dan juga latihan secara terus menerus guna mengasah keterampilan tersebut. 

“Dalam seni kriya ini mesti ada keinginan dari diri sendiri. Selain itu harus dilatih, dan diasah terus agar dapat menjadi sebuah karya seni yang bagus,” ujarnya. Oleh sebab itu, dalam workshop craft ideas tersebut juga, para pelajar juga diminta untuk menyalurkan kreativitasnya dengan membuat kerajinan dari tanah liat dari awal sampai melukis hasil kerajinan tersebut. 

“Tentu saja kita ajak pelajar ini untuk membuat kerajinan dari tanah liat. Dari proses awal, bentuknya dibuat, sampai nanti setelah jadi, itu dilukis, sampai menjadi karya seni yang bagus,” pungkasnya.(rur/nca)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan