Ida Fauziah Buka Suara Terkait Rumor Calon Wakil Gubernur Jakarta
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah memberikan keterangan pers terkait rumor pencalonannya sebagai Wakil Gubernur Jakarta.-FOTO IST -
JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziah menanggapi rumor mengenai dirinya yang disebut-sebut akan menjadi calon Wakil Gubernur Jakarta mendampingi Anies Baswedan pada Pilkada 2024.
Ida mengungkapkan bahwa hingga saat ini belum ada diskusi terkait nama-nama yang akan diusung sebagai cawagub Jakarta bersama Anies.
“Kita belum membicarakan sampai situ,” ujar Ida kepada wartawan di area Masjid Istiqlal, Senin, 17 Juni 2024.
Politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga menyatakan bahwa ia belum bertemu dengan Anies Baswedan. “Belum sempat ketemu (dengan Anies). Pak Muhaimin (Cak Imin) juga sedang menunaikan ibadah haji,” jelas Ida.
BACA JUGA:Sekretaris Majelis Pakar DPP PPP Bantah Isu Percepatan Muktamar
Sebelumnya, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB DKI Jakarta resmi mencalonkan Anies Baswedan sebagai bakal calon gubernur (Bacagub) di Pilkada DKI Jakarta pada November 2024. Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas menyatakan keputusan ini diambil berdasarkan aspirasi dari berbagai tingkat kepengurusan partai.
“Saya mendengar aspirasi dari tingkat ranting, DPC sampai DPW dan hasil verifikasi dari desk Pilkada DKI, maka PKB DKI Jakarta memutuskan Anies Baswedan menjadi calon tunggal untuk Bacagub periode 2024-2029,” kata Hasbiallah saat konferensi pers di DPW PKB DKI, Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu, 12 Juni 2024.
Hasbiallah menambahkan bahwa seluruh proses pencalonan dilakukan dengan seksama, termasuk dalam rapat kerja desk Pilkada DKI Jakarta yang diadakan di Puncak, Bogor pada 8-9 Juni 2024.
Sebelumnya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membuat manuver pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI 2024. Partai ini resmi mendukung Anies Baswedan untuk maju pilgub.
BACA JUGA:Golkar Lakukan Evaluasi Berkala untuk Tentukan Calon di Pilgub Jakarta 2024
Ketua DPW PKB DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas menyatakan, pihaknya telah menjalin komunikasi dengan sejumlah partai untuk membentuk koalisi yang solid.
Menurutnya, langkah PKB ini sebagai bentuk nyata dukungan terhadap Anies Baswedan. Hasbiallah meyakini banyak partai lain yang akan mengikuti langkah PKB.
“Untuk koalisi, beberapa partai sudah komunikasi dengan saya. Tidak bisa saya sampaikan secara keseluruhan. Tapi saya hakul yakin, partai-partai yang lain akan mengikuti kita,” tegasnya.
Disinggung soal sosok yang akan mendampingi Anies, Hasbiallah mengaku, pihaknya terbuka dengan siapapun, termasuk pula Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep.