PSI Tunggu Komando Kaesang
TEMU KADER: Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep, putra kandung Presiden Joko Widodo, saat berkunjung ke Bandarlampung belum lama ini.-FOTO IST -
BANDARLAMPUNG - Ketua DPP PSI Ariyo Bimmo tak menampik antusiasme Kaesang Pangarep ikut pilkada di beberapa daerah. ’’Kalau diingat, pertama Depok, lalu Jateng, Bekasi, DKI, dan kini Lampung,” ungkapnya, Rabu (12/6).
Hanya sedikit bocoran dari Ariyo, Kaesang untuk saat ini belum begitu berambisi untuk mengedepankan namanya dalam Pilkada 2024. Ya, menurutnya saat ini Kaesang sedang sibuk menyiapkan calon-calon kepala daerah yang bakal didukung PSI.
’’Jadi sebenarnya Mas Ketum sekarang sedang sibuk menyiapkan calon-calon kepala daerah, baik yang berasal dari kader PSI maupun calon eksternal yang mendaftar melalui PSI,” sebut Ariyo.
BACA JUGA:Jalan di Lamsel Banyak Rusak
Namun bila benar Kaesang ikut meramaikan pilkada serentak 2024, baik itu di Lampung maupun daerah lainnya, ia meyakini seluruh kader PSI siap memberi dukungan penuh.
’’Seluruh kader siap satu komando siapa pun yang ditetapkan DPP sebagai calon yang didukung PSI,” tegasnya.
Sementara terkait kepastian Kaesang bakal maju di Pilgub Lampung, Ketua DPW PSI Lampung Azitriaz Tiza belum berani memastikan. ’’Sampai saat ini belum ada instruksi resmi dari DPP PSI maupun MasBro Ketum Kaesang terkait hal tersebut. Kita tunggu saja informasi validnya ya,” kata Tiza.
Sementara, wartawan senior Ardiansyah dalam catatannya berjudul: Kaesang Tabik Pun menulis, Rabu, 12 Juni 2024, saya membaca headline harian Radar Lampung berjudul Kaesang Dikabarkan Nyalon Pilgub Lampung. Info yang sama juga saya baca di radarlampung.disway.id berjudul lebih fantastis. Yakni Update Pilkada 2024, Kaesang Dikabarkan Nyalon Pilgub Lampung.
BACA JUGA:Dua Pengorder Jasa Joki CPNS Belum Diringkus
Sebagai praktisi media, saya pun kaget dengan info terbaru itu. Sebelumnya memang tidak ada info apa pun terkait soal Kaesang, putra bungsu Presiden Jokowi, itu masuk dalam bursa kandidat Gubernur atau Wakil Gubernur Lampung. Apalagi saat pendaftaran cagub dan cawagub yang dibuka partai politik, tidak ada nama Kaesang.
Memang ada beberapa parpol yang tidak membuka pendaftaran calon. Sebut saja Partai Gerindra. Sebab, partai besutan Presiden terpilih Prabowo Subianto ini sudah menunjuk Ketua DPD-nya, Rahmat Mirzani Djausal sebagai calon gubernur.
Namun secara aturan bisa saja Kaesang dicalonkan oleh sejumlah parpol, meskipun Ketua Umum PSI ini tidak mendaftar. Saya pun ragu kebenaran kabar itu. Namun, saya yakin wartawan Radar Lampung yang mengangkat berita itu pasti ada sumbernya.
BACA JUGA:Jamaah Haji Wajib Miliki Smart Card
Ternyata kabar itu didapat dari sumber di sebuah lembaga survei nasional. Dan, lembaga survei itu cukup terkenal dan kredibel.