Termasuk Lampung, Kejagung RI Rotasi 78 Pejabat Eselon II dan 328 Eselon III

Kantor Kejagung RI-Foto JP-

Dr. Ismaya Hera Wardanie, S.H., M.Hum. yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Pengawasan pada Kejaksaan Tinggi Lampung di Bandar Lampung kini menjabat sebagai Kepala Bidang Penerangan dan  Penyuluhan Hukum pada Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung di Jakarta. Posisinya digantikan oleh Agus Widodo, S.H., M.H. yanh sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Banyuasin di Pangkalan Balai. 

 

Terakhir ada nama Azi Tyawhardana, S.H., M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Mesuji di Mesuji kini menjabat sebagai Kepala Bagian Tata Usaha pada Sekretariat Jaksa Agung Muda Bidang Pembinaan Kejaksaan Agung di Jakarta. Posisinya digantikan oleh Sefran Haryadi, S.H., M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Bali di Denpasar. 

 

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung Dr. Ketut Sumedana mengatakan rotasi merupakan hal yang biasa dilakukan. Itu dilakukan untuk mengisi kekosongan jabatan serta meningkatkan akselerasi kinerja di kejaksaan. 

 

“Mutasi, rotasi, dan promosi di tubuh kejaksaan adalah hal yang biasa sebagai bentuk penyegaran dan pengisian jabatan yang kosong, sehingga akselerasi kinerja Kejaksaan akan lebih baik dan lebih adaptif ke depannya,” ujarnya.(rif/rim) 

Tag
Share