Pimpinan DPRD Lampung Mantapkan Diri Nyalon Bupati Pringsewu
MANTAPKAN DIRI: Pimpinan DPRD Lampung Ririn Kuswantari mengirim delegasi saat mengembalikan berkas penjaringan di Partai NasDem dan PDIP.-FOTO IST -
PRINGSEWU - Pimpinan DPRD Lampung memantapkan diri terjun dalam kontestasi Pemilihan Bupati Pringsewu 2024.
Hj. Ririn Kuswantari, pemegang surat tugas dari Partai Golkar, melakukan kunjungan ke Partai NasDem dan DPC PDIP Pringsewu pada Senin (6/5).
Selama kunjungannya, Ririn mengambil formulir pendaftaran calon bupati dari Partai Nasdem Pringsewu.
Sebagai anggota Fraksi Golkar DPRD Provinsi Lampung, Ririn menjelaskan bahwa pengambilan formulir tersebut telah didukung oleh rekomendasi dari DPD Golkar Pringsewu, DPD Golkar Provinsi, dan DPP Partai Golkar.
“Kami menjalankan amanat dari partai dan bersama-sama dengan rekan-rekan dari Partai Golkar, kami membangun komunikasi dengan Partai Nasdem,” kata Ririn.
Ririn menekankan bahwa sebagai kader Partai Golkar, kunjungannya ke Partai Nasdem adalah upaya untuk membangun kerjasama dan membuka komunikasi politik.
“Dengan berkomunikasi langsung dan berkunjung ke Partai Nasdem, kami berharap memperkuat hubungan yang tidak hanya politis, tetapi juga personal. Hanya dengan kebersamaan, kita bisa membangun Pringsewu lebih maju dan mempercepat pembangunan secara signifikan,” ujarnya.
Dalam konteks pendaftaran calon bupati, Rohmansyah, Anggota Penjaringan Bacalonkada DPD NasDem Pringsewu, menjelaskan bahwa partainya membuka pendaftaran hingga tanggal 7 Mei 2024, dengan telah ada 6 orang yang mengambil formulir pendaftaran.
Di sisi lain, dalam kunjungannya ke DPC PDIP Pringsewu, Hj. Ririn diwakili oleh Ahmad Hijar, Suyadi, Euis, dan Rina, yang diterima oleh wakil ketua DPC PDIP Pringsewu, Agus Purnomo, dan Eko Sulistiono.
“Kami ditugaskan oleh DPD Golkar untuk menyampaikan amanah,” ungkap Ahmad Hijar, yang akrab disapa Aceng.
Sebelumnya, Pimpinan DPRD Lampung Hj. Ririn Kuswantari, yang merupakan pemegang surat tugas dari Partai Golkar sebagai bupati, kembali menyatakan keikutsertaannya dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Pringsewu 2024.
Pada Jumat (24/4), Ririn mengambil formulir pendaftaran sebagai calon bupati di DPD PAN dan DPC PDIP Pringsewu.
Didampingi suaminya, Wendi Melfa, serta sejumlah kader Golkar Pringsewu, Ririn melakukan langkah politik dengan mengunjungi Rumah PAN terlebih dahulu. Disambut oleh Ketua Penjaringan DPD PAN Pringsewu Eko Andriono serta beberapa anggota lainnya, Ririn menjelaskan niatnya untuk menjadi calon bupati.
Setelahnya, Ririn juga mengunjungi sekretariat DPC PDIP di tepi jalinbar Pekon Ganjaran, Kecamatan Pagelaran.