Prediksi Jadwal dan Susunan Pemain Timnas Indonesia u-23 vs Irak U-23
AKAN HADAPI IRAK: Laga Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan U-23, Senin (29/4). Timnas akan menghadapi Irak U-23 dalam perebutan tempat ketiga. -FOTO PSSI -
BACA JUGA:Tundukkan Thailand 4-1, Indonesia ke Perempat Final Piala Thomas
Kekalahan atas Uzbekistan 2-0 kata Shin Tae-yong para pemainnya sudah berusaha maksimal saat menghadapi Uzbekistan. Namun, dia mengakui di pertandingan kali ini Uzbekistan bermain lebih baik.
"Uzbekistan tetaplah tim yang kuat, jadi selamat untuk tim Uzbekistan. Kami tetap mempunyai peluang untuk melaju ke Olimpiade, jadi kami akan mempersiapkan diri dengan bagus untuk bisa lolos ke Olimpiade," tutur pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Saat menghadapi Uzbekistan, Shin Tae-yong menambahkan para pemainnya seperti kehilangan kepercayaan diri. Padahal, Garuda Muda di tiga laga sebelumnya tampil sangat impresif dengan mengalahkan tim-tim kuat seperti Australia (1-0), Yordania (4-1) dan Korea Selatan (2-2, 11-10 setelah adu penalti).
“Saya pikir sebelum memulai pertandingan, para pemain merasa gugup. Hal ini mempengaruhi tim kami sehingga tidak bisa bermain dengan baik. Normalnya, kami bisa bermain baik seperti di pertandingan sebelumnya," tukas Shin Tae-yong.(rls/nca)