Potensi Hujan dengan Intensitas Ringan dan Lebat di Lampung akan Bertahan hingga Tiga Hari
HUJAN: BMKG memprediksi hujan masih akan turun hingga tiga ke depan di wilayah Lampung. -FOTO MELIDA/RADAR LAMPUNG -
BANDARLAMPUNG- Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Lampung memprediksi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat akan terjadi di sejumlah wilayah Lampung hingga tiga hari kedepan.
Kasi Data dan Informasi BMKG Lampung, Rudi Hariyanto mengatakan kini suhu udara berada dikisaran 22,0 °C – 32,0 °C. Kecuali wilayah bagian Barat Lampung, suhu udara berkisar 16,0 °C – 30,0 °C.
"Untuk kelembapan udara 60 – 100 %. Arah dan kecepatan angin: Timur - Tenggara dengan kecepatan 5 – 15 knots (9 - 27 Km/Jam)," katanya.
BACA JUGA:Masalah THR, Enam Perusahaan di Bandar Lampung Diadukan ke Disnaker
Dengan begitu, sejak pukul 08:30 WIB masih berpotensi terjadi hujan sedang-lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang hingga pukul 11:30 WIB di sebagian besar wilayah Lampung.
"Waspada potensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di di wilayah Lampung Timur, Lampung Selatan, Pesawaran pada pagi hari dan di Bandarlampung, Pesawaran, Lampung Selatan, Pringsewu, Tanggamus, Lampung Timur, Lampung Utara, Lampung Tengah, Waykanan pada siang dan sore hari," ungkapnya.
Sementara itu untuk Bandarlampung sendiri, hujan akan menghampiri sejumlah wilayah sebagai berikut. Dimulai dari Kecamatan Kedaton, Sukarame, Tanjungkarang Barat, Panjang, Tanjungkarang Timur, Tanjungkarang Pusat.
BACA JUGA:Bekap Mulut Korban, Pria Tua di Tanjungkarang Timur Perkosa Gadis Belia di Rumah Kosong
Kemudian Telukbetung Selatan, Telukbetung Barat, Telukbetung Utara, Rajabasa, Tanjungsenang, Sukabumi, Kemiling, Labuhan atu, Wayhalim, Langkapura, Enggal, Kedamaian, Telukbetung Timur, dan Bumiwaras.
Oleh karenanya, pihaknya tetap mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap kemungkinan yang terjadi seperti genangan air, banjir, hingga longsor di wilayah potensial bencana alam.
"Imbauan kami kepada masyarakat supaya berhati-hati dan waspada terhadap peningkatan curah hujan yang mengakibatkan genangan,banjir. Prakiraan hari ini cuaca didominasi hujan sedang hingga lebat, dan ini bukan di Bandarlampung saja, hampir merata di kabupaten dan kota di Lampung bisa bertahan hingga tiga hari kedepan," pungkasnya.(*)