Jelang Idul Fitri 1445 H, PT Florindo Makmur Rumbia Bagikan 900 Paket Sembako

BANTUAN: Pimpinan PT Florindo Makmur Rumbia Viktor Yohanes (ketiga dari kanan) menyerahkan bantuan paket sembako secara simbolis.-FOTO ISTIMEWA -

LAMTENG – Menjelang hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, PT Florindo Makmur Rumbia (Sungai Budi Group) kembali membagikan bantuan paket sembako kepada warga di sekitar perusahaan. PT Florindo Makmur (CV Bumi Waras) Rumbia berlokasi di Kecamatan Buminabung, Lampung Tengah. 

Adapun bantuan paket sembako (beras, gula, dan minyak) yang dibagikan sebanyak 900 paket untuk masyarakat di tiga kampung. Yakni Buminabung Timur, Srikencono Baru, dan Srikencono. 

BACA JUGA:Curi Pisang Cavendish di Kebun Warga, Dua Pemuda Ditangkap dan Dihakimi Massa

Penyerahan secara simbolis dilakukan Pimpinan PT Florindo Makmur Rumbia Viktor Yohanes kepada masing-masing kepala kampung disaksikan forkopimcam dan pimpinan perusahaan lain, Rabu (27/3). 

 

"Memang setiap menjelang Lebaran, kami selalu memberikan bantuan sembako kepada masyarakat di lingkungan perusahaan. Ini adalah bentuk program CSR sekaligus dalam rangka keikutsertaan perusahaan dalam perayaan hari raya Idul Fitri 1445 H," kata Viktor Yohanes didampingi Bagian HRD, Solihin. (rnn/c1/ful)

 

 

Tag
Share