Mitra Ojesa Butuh Sahabat Driver banyak
-FOTO IST-
OJESA (Ojek Sahabat Wanita), start up asal Lampung yang bergerak dalam bidang jasa layanan transportasi khusus wanita dan anak-anak, sudah ada di Bandarlampung, Metro-Lampung, Palembang, Sukabumi Jawa Barat, dan Jakarta Selatan. Layanannya mulai ojesa ride, ojesa car, abudemen, kurir, dan jasa belanja.
Dalam mengembangkan jaringan dan permintaan pengantaran orderan semakin banyak, terang Yuli Kurniasih, HRD Ojesa, pihaknya tengah membutuhkan mitra driver wanita. Sebanyak-banyaknya untuk mitra driver ojek sahabat wanita. "Mitra driver yang diterima khusus hanya untuk wanita karena banyak permintaan pengantaran orderan, "tambah Yuli.
Adapun kriteria yang dibutuhkan, lanjut Yuli, yakni wanita, memiliki kendaraan motor/mobil, kelengkapan surat berkendara (SIM, STNK aktif, KTP, KK, foto) , mendapat izin suami/mahram.
BACA JUGA:Daihatsu Buka Peluang Dua Sales Executive
”Jika Anda memiliki kriteria yang kami butuhkan silakan mengantarkan berkas kelengkapan ke kantor ojesa di Jl P. Senopati Raya, Gg. Jambu Kelurahan Harapan Jaya, Sukarame, Bandarlampung. "Kemudian nanti ada sistem interview terlebih dahulu,"ucap Yuli.
Nantinya, pelamar Mitra Ojesa yang diterima akan mendapatkan bagi hasil antara mitra driver dan ojesa besarannya 80 persen : 20 persen. "Mari bergabung menjadi mitra driver ojesa (ojek sahabat wanita)," ajak Yuli.
Sarannya silakan antar langsung ke Jl P. Senopati Raya, GG Jambu Kelurahan Harapan Jaya, Sukarame, Bandar Lampung. ”Batas lamaran paling lambat diterima pada 25 Februari 2024 mendatang,” ucapnya. (gie/rim)