Rektor UMPRI Lantik 4 Dekan, Ini Pesannya!
PELANTIKAN DEKAN: Rektor Umpri Ns. Arena Lestari, M.Kep., Sp.Kep.J., Ph.D. melantik empat dekan, Selasa (30/1).-FOTO ISTIMEWA -
PRINGSEWU – Empat dekan Universitas Muhammadiyah Pringsewu (Umpri) dilantik, Selasa (30/1). Pelantikan dipimpin Rektor Umpri Ns. Arena Lestari M.Kep., Sp.Kep.J., Ph.D.
Empat dekan yang dilantik adalah Dekan Fakultas Kesehatan Elmi Nuryati, M.Epid., Ph.D.; Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Atmi Saptarini, S.E.,M.M.; Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nurfaizal, M.Pd.; serta Dekan Fakultas Syariah dan Fakultas Ilmu Komputer Dr. Rimanto, S.Ag., M.H.I.
BACA JUGA:Pj. Bupati Mesuji Sulpakar Buka Musrenbang Kecamatan Tanjungraya Tahun 2024
Ns. Arena Lestari berharap pelantikan dekan periode 2023-2027 akan membawa perubahan yang sangat luar biasa bagi UMPRI. ’’Juga dapat menjalani program-program dengan maksimal, namun tetap menjunjung tinggi nilai ke-Muhammadiyah-an. Dekan harus mampu menghadapi tantangan-tantangan di luar sana sehingga mampu menajadikan fakultas-fakultas di UMPRI menjadi fakultas yang terbaik di Lampung,” katanya.
BACA JUGA:Pertambakan Dipasena Tulangbawang Masuk APL, Pemerintah Berencana Revitalisasi Saluran Irigasi
Sementara Ketua PWM Provinsi Lampung Prof. Dr. Sudarman, M.Ag. mengucapkan selamat kepada dekan yang dilantik. Prof. Sudarman menyatakan, dekan memiliki posisi yang sangat penting dalam perguruan tinggi dan menjadi ujung tombak di fakultas masing-masing. “Para dekan yang dilantik dapat merencanakan dan meningkatkan animo mahasiswa baru. Bekerja dengan sungguh-sungguh dan memotivasi agar dosen-dosen dapat meningkatkan jabatan akademik,” harapnya. (sag/c1/ful)