RAHMAT MIRZANI

Pemkab Tubaba Bakal Lelang 7 Jabatan Kepala Dinas, Berikut Rinciannya!

ilustrasi-net-

PANARAGAN- Sebanyak tujuh Jabatan Pejabat Tinggi Pratama (JPTP) akan segera dibuka oleh Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba).

Seleksi terbuka (selter) tersebut meskipun belum ditentukan tanggal pastinya, namun pemerintah kabupaten setempat telah melakukan persiapan.

Sehingga kelak bila semua perizinan telah terpenuhi, maka panitia akan melakukan pembukaan.

Kepala BKPSDM Tubaba, Novian Priahutama didampingi Kabid Mutasi dan Pengembangan, Rahman mengatakan, ketujuh jabatan tersebut yakni, jabatan Kadis Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP), Kadis Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan (TPHP),

BACA JUGA:Simak Update Harga Sawit di Mesuji Awal Tahun 2024

Kepala Kesbangpol, Kepala Dinas (Kadis) PPKB, Kepala Bapenda, Kadis Koperindag, dan Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan.

Rahman mengatakan pihaknya tidak bisa memastikan kapan pelaksanaan selter dibuka.

"Kita belum mengetahui kapan tanggal pastinya selter akan dibuka,"katanya.

BACA JUGA:Sakit, Seorang Buruh Ditemukan Meninggal

Meski demikian saat ini Pemkab Tubaba telah mengantongi izin dari Kementerian Dalam Negeri untuk seleksi JPTP tersebut.

Selain itu Pemkab Tubaba juga harus meminta persetujuan dari Pemerintah Provinsi Lampung.

Langkah selanjutnya juga Pemkab Tubaba akan meminta izin dengan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).

”Karena saat ini kita dijabat oleh penjabat bupati. Maka prosesnya harus demikian. Hari ini surat permintaan persetujuan baru kita kirimkan ke Pemprov,” kata Rahman, Senin.

BACA JUGA:Kapolres Tuba Minta Anggota Jangan Baper saat Dikritik

Rahman memastikan sel tersebut akan berjalan sesuai dengan mekanisme dan aturan yang telah berlaku, karena tim panitia seleksi (Pansel) selter terdiri atas akademisi, profesional, dan pejabat pembina kepegawaian.

”Akan tetapi, semua itu masih menunggu hasil izin dari KASN soal teknis Selter,”pungkasnya. (fei/nca)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan