Hari Ini, Ijtima Ulama Dimulai!
Gubernur Bengkulu Helmi Hasan bersama Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal yang memastikan hadir pada Ijtima Ulama di Kotabaru, Lampung Selatan.-FOTO PRIMA IMANSYAH PERMANA -
Helmi Hasan Pastikan Ikut 3 Hari Penuh di Kotabaru
BANDARLAMPUNG – Tablig Akbar Indonesia Berdoa 2025 atau Ijtima Ulama yang digelar di Masjid Al Hijrah Kotabaru, Lampung Selatan, dimulai hari ini (28/11). Kegiatan akan berlangsung hingga Minggu (30/11).
Tidak hanya Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal yang akan hadir. Gubernur Bengkulu Helmi Hasan juga dipastikan hadir pada kegiatan itu.
Helmi Hasan menjelaskan kegiatan ini bukan sekadar agenda keagamaan, tetapi momentum penting untuk memperkuat kualitas kehidupan beragama sekaligus memperbanyak doa demi keselamatan Indonesia.
BACA JUGA: Mendag Siapkan Aturan Baru Distribusi MinyaKita
Untuk menghadiri Ijtima Ulama, sambung Helmi, pihaknya telah memberangkatkan 60 kendaraan dari Bengkulu menuju Lampung. Hal itu sebagai bentuk dukungan konkret terhadap suksesnya acara tersebut.
Menurutnya, Ijtima Ulama ini memiliki misi besar. Salah satunya membangkitkan semangat umat Islam agar lebih memakmurkan masjid, terutama dalam hal pelaksanaan salat berjamaah.
“Targetnya sangat mulia, bagaimana laki-laki kembali salat berjamaah di masjid. Bahkan masjid dan musala diharapkan bisa buka 24 jam. Jangan sampai hotel, SPBU, bahkan pedagang gorengan buka 24 jam, tapi masjid justru tertutup,” tegas Helmi saat ditemui di lobi Kantor Gubernur Lampung, Kamis 27 November 2025.
Selain penguatan ibadah, Helmi juga menekankan bahwa inti utama dari Ijtima Ulama ini adalah doa bersama untuk keselamatan bangsa.
Ia menyinggung sejumlah bencana yang saat ini terjadi di berbagai daerah seperti Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat sebagai pengingat bahwa Indonesia saat ini sangat membutuhkan doa.
“Kita berdoa di Lampung ini agar Lampung, Bengkulu, dan seluruh Indonesia, bahkan dunia, dijauhkan dari segala macam bala dan musibah,” ujarnya.
Ia juga berharap, doa yang dipanjatkan dalam kegiatan tersebut dapat membawa keberkahan hingga ke tingkat keluarga, menciptakan rumah tangga yang sakinah, mawaddah, warahmah, serta berdampak pada stabilitas sosial dan pertumbuhan ekonomi nasional.
Menariknya, rangkaian kegiatan Ijtimah Ulama juga akan diisi dengan acara makan akbar yang melibatkan jutaan jamaah dalam satu lokasi.
Helmi menyebut kebersamaan dalam makan dan berdoa massal ini sebagai simbol persatuan dan kekuatan umat.