Inter Kalahkan Fiorentina 2-1: Gol Marko Arnautovic Jadi Pembuktian Pemain Cadangan

CETAK GOL: Detik-detik Marko Arnautovic mencetak gol ke gawang Fiorentina yang dikawal David de Gea. Inter menang 2-1. -Foto Inter Milan-
Fiorentina tidak tinggal diam. Mereka berusaha bangkit dari ketertinggalan hingga pada akhirnya mereka mencetak gol setelah mendapatkan penalti usai Darmian melakukan handball di kotak terlarang.
Rolando Mandragora dipercaya sebagai eksekutor dan berhasil menjalankan tugasnya dengan baik, mengelabui kiper Yann Sommer pada menit ke-44. Skor menjadi 1-1 sebelum jeda babak pertama.
Berlanjut pada babak kedua, Inter Milan akhirnya mencetak gol kedua di menit ke-52.
Umpan silang dari Carlos Augusto disambut dengan sundulan Marko Arnautovic, dan berhasil menjebol gawang David de Gea. Inter kembali memimpin 2-1.
Inter Milan berpeluang untuk menambah skor melalui Nicola Zelewski, yang melakukan penetrasi dari sisi kiri.
Sayangnya, tembakannya masih melenceng dari gawang.
Di sisi lain, Fiorentina berusaha keras untuk menyamakan skor, terutama pada 10 menit terakhir pertandingan. Tim asuhan Raffaelle Palladino itu mengurung lini belakang Inter Milan.
Walaupun Fiorentina mencoba menekan, Inter masih bisa menciptakan peluang.
Augusto kembali mencoba peruntungannya dengan tembakan jarak jauh, tetapi De Gea tampil sigap menepis bola tersebut.
Akhirnya, Inter Milan berhasil mempertahankan skor 2-1 hingga peluit panjang berbunyi.(*)