Tim SMA Al Kautsar Jadi Jawara LDBI Labsky

RAIH JUARA: Tim debat SMA Al Kautsar sesaat sebelum mengikuti lomba debat nasional secara online.-FOTO DOK. ALKAUTSAR -

BANDARLAMPUNG - Tim debat SMA Al Kautsar yang terdiri atas Nirinda Dzihni Kaskoyo, Haura Kalisha, dan Moza Ramadani berhasil unggul dari SMAN 70 Jakarta. Tim debat SMA Al Kautsar menyabet juara 1 Lomba Debat Bahasa Indonesia (LDBI) Tingkat Nasional.
Ajang yang digelar SMA Labschool Kabayoran Nasional (Labsky) bekerja sama dengan Badan Bahasa Kemendikbudristek RI ini diikuti 40 tim dari berbagai SMA sederajat di Indonesia. Kegiatan dilaksanakan secara online melalui Zoom pada 15–17 November 2023.
Kepala SMA Al Kautsar, Eko Anzair mengungkapkan rasa syukur atas prestasi yang diraih tim debat SMA Al Kautsar. “Alhamdulillah, tim LDBI Al Kautsar berhasil meraih Juara 1 Lomba Debat Labsky Tingkat Nasional setelah mengalahkan SMAN 70 Jakarta pada babak grand final. Semoga kemenangan ini membawa keberkahan untuk semua,” ujar Eko Anzair..
Sementara Moza Ramadani mengatakan bahwa tim SMA Al Kautsar melewati babak penyisihan, 20 besar, 10 besar, semifinal, dan grand final. “Pada babak semi final, kami bertemu dengan tim dari SMAN 8 Jogjakarta. Alhamdulillah, kami lolos ke grand final berhadapan dengan SMAN 70 Jakarta untuk memperebutkan juara 1. Alhamdulillah, kami berhasil merebut juara 1,” kata Moza.
Pada grand final, lanjut Moza, tema mosi yang diperdebatkan adalah tentang gerakan pemboikotan produk-produk yang terafiliasi dengan Israel terkait kondisi perang Palestina-Israel yang saat ini terjadi. “Di match pertama, tim kami poin paling tinggi yaitu dapat 230 poin,” kata Moza.
Sedangkan Haura Kalisha mengatakan, sebelum lomba debat tim mereka mendapatkan pelatihan selama satu minggu, baik offline maupun online. Tim juga melakukan bedah mosi dan simulasi debat. “Latihan selama satu minggu. Online melalui Gmeet dan latihan offline di sekolah,” kata Haura. (mel/rls/c1/ful)

Tag
Share