KPU Mesuji Matangkan Persiapan Debat Kandidat Pilkada 2024

SUSUN JADWAL: KPU Kabupaten Mesuji sedang menyusun jadwal debat kandidat Pilkada 2024, yang rencananya akan dilaksanakan dalam tiga sesi.-FOTO IST -

MESUJI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mesuji terus mematangkan persiapan terkait pelaksanaan debat kandidat bagi pasangan calon bupati dan wakil bupati dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Ketua KPU Mesuji, Ali Yasir, mengatakan bahwa pembahasan teknis terkait debat pasangan calon (paslon) masih dalam tahap rapat. “Untuk debat sendiri, kami harus diskusikan bersama. Saat ini, masih dalam proses penyusunan,” ujarnya saat dikonfirmasi pada Selasa, 8 Oktober 2024.

Ali Yasir, yang akrab disapa Acing, juga menyebutkan bahwa debat calon Bupati dan Wakil Bupati Mesuji direncanakan akan dibagi menjadi tiga sesi. “Rencananya akan diadakan tiga kali. Saat ini, kami masih menyusun jadwal debat tersebut,” jelasnya.

Debat kandidat bertujuan memberikan informasi yang komprehensif kepada masyarakat, sehingga mereka dapat menggunakan informasi tersebut sebagai salah satu pertimbangan dalam menentukan pilihan.

“Kami pasti akan mengumumkan jadwal dan lokasi debat kandidat setelah semuanya ditetapkan,” tambahnya.

Diketahui, Pilkada Mesuji 2024 saat ini tengah memasuki masa kampanye yang berlangsung dari 25 September hingga 23 November 2024.

Sebelumnya diberitakan, Pilkada Mesuji diikuti oleh empat pasangan calon bupati dan wakil bupati. Mereka adalah pasangan nomor urut 1, Syamsudin - A. Yulivan Nurullah; pasangan nomor urut 2, Elfianah - Yugi Wicaksono; pasangan nomor urut 3, Edi Ashari - Tri Isyani; dan pasangan nomor urut 4, Suprapto - Fuad Amrulloh. 

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU), menujuk lima orang sebagai tim perumus dalam pelaksanaan debat kandidat Pemilihan Gubernur Lampung yang rencananya akan dilaksanakan pada 13 Oktober 2024.

Lima tim perumus tersebut, yakni akademisi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Lampung (Unila) Dr. Usep Syaifudin, SE, M.S.Ak, Akademisi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Unila, Dr. Roby Cahyadi, SIP, MIP.

Selanjutnya, akademisi Teknik Sipil Institut Teknologi Sumatra (Itera) Dr. Ing. IB Ilham Malik, akademisi UIN Raden Intan Mansyur Hidayat, M.Sos.I dan Direktur LBH Kota Bandarlampung, Sumaindra Jarwadi, SH.

Ketua Divisi Parmas KPU Lampung, Antoniyus Cahyalana mengatakan, pada debat kandidat yang pertama, dijadwalkan pada 13 Oktober 2024. Dimana, para pasangan calon akan dihadapkan pada kesempatan untuk memaparkan solusi atas berbagai tantangan daerah. 

“Pemaparannya mulai dari kesejahteraan Masyarakat, hingga sinergi pembangunan dengan pemerintah pusat,” ungkap Antoniyus, kemarin (7/10).

Menurutnya, kelima tim perumus ini, akan bertugas menyusun format debat, menentukan tema, serta memilih panelis yang akan menguji pengetahuan dan kompetensi para calon.

”Jadi, kelima orang ini yang nantinya merumuskan seperti apa debat kandidat pilgub Lampung,” ujarnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan