Cuaca Ekstrem Hantam Rumah dan Kapal Nelayan
PUTINGBELIUNG : Sekitar 81 rumah diterjang angin puting beliung di Tiyuh Gunung Katun, Kecamatan Tulang Bawang Udik, Kabupaten Tulang Bawang Barat, Lampung, -Foto : Yusuf AS -
Kasi data dan informasi BMKG Lampung Rudy Haryanto Menanggapi cuaca ekstrim ýang diawali hujan lebat disertai angin kencang dan kilatan petir itu disebabkan karena adanya gelombang rosby ýang aktif.
"Jadi, Gelombang Rossby Ekuator terbentuk ketika udara kutub bergerak ke arah khatulistiwa, sementara udara tropis bergerak ke arah kutub. Akibat perbedaan temperatur antara khatulistiwa dan kutub karena perbedaan jumlah radiasi matahari yang diterima, panas cenderung mengalir dari lintang rendah ke lintang tinggi," katanya, Rabu, 11 September 2024.
Lebih lanjut kata Rudy, Gelombang Rossby ini membantu memindahkan panas dari daerah tropis ke kutub dan udara dingin ke daerah tropis dalam upaya mengembalikan keseimbangan atmosfer.
"Mereka juga membantu menemukan aliran jet dan menandai jalur sistem tekanan rendah permukaan.Rossby Ekuator menyebabkan cuaca buruk pada wilayah yang dilaluinya. Gelombang Rossby ini memiliki karakteristik membawa massa udara yang bersifat basah sehingga sebuah wilayah sering dilanda kondisi hujan atau mendung. Selain itu, Gelombang Rossby Ekuator juga dapat menimbulkan hujan dengan intensitas lebat," jelasnya.
Karena hal tersebut, BMKG memperpanjang peringatan diminta terkait dengan cuaca ekstrim yang bakal terjadi di provinsi Lampung selama tiga hari kedepan. "hujan seperti ini kita prakirakan sampai 3 hari kedepan," tambanya.
Saat ditanya apabila hujan yang sama akan terjadi selama tiga hari, apakah kemungkinan angin puting beliung akan kembali terjadi pada lokasi ýang rawan bencana tersebut? Rudy menjawab sangat mungkin sekali.
"sangat dimungkinkan mbak...karena perbedaan yang signifikan dari panas ke dingin yang disebabkan oleh hujan," tegasnya.
Oleh karenanya pihaknya meminta masyarakat untuk selalu waspada terhadap semua kemungkinan ýang terjadi, diantaranya Periksa pohon-pohon besar atau cabang yang mungkin bisa tumbang dan merusak rumah saat terjadi puting beliung. Pangkas pohon yang berpotensi berbahaya.
"Kenali gejala awal puting beliung, seperti awan hitam yang berputar atau angin yang tiba-tiba sangat kencang. Suara gemuruh keras juga bisa menjadi tanda peringatan. Jika tanda-tanda tersebut muncul, segera cari perlindungan di dalam ruangan yang kokoh, Cari tempat berlindung di dalam bangunan yang kuat dan hindari berada di dekat jendela atau pintu kaca,” pungkasnya. (fei/leo/mel/c1/yud)