Hasil Real Madrid vs Alaves 3-2, Los Blancos Pepet Terus Barcelona

MENANG: Real Madrid menang atas Deportivo Alaves saat menghadapi jornada ketujuh La Liga, Rabu (25/9). -FOTO REAL MADRID-

JAKARTA - Real Madrid berhasil mengalahkan Deportivo Alaves dengan skor tipis 3-2 pada jornada ketujuh La Liga 2024/2025 di Santiago Bernabeu pada Rabu 25 September 2024 WIB.

Real Madrid hampir saja kalah comeback di akhir pertandingan setelah unggul 3-0.

Gol kemenangan Los Blancos julukan Real Madrid dicetak oleh Lucas Vazquez, Kylian Mbappe, dan Rodrygo. Sedangkan Deportivo Alaves berhasil memperkecil skor pada menit-menit akhir melalui gol Carlos Benavidez dan Kike Garcia.

Beruntung tim asuhan Carlo Ancelotti berhasil menjaga keunggulan hingga peluit panjang dibunyikan.

Dengan kemenangan atas Alaves ini, Real Madrid melanjutkan tren positif. Tanpa terkalahkan hingga pekan ketujuh.

Kini mereka menempel ketat Barcelona. Madrid di peringkat kedua klasemen sementara La Liga dengan 17 poin.

Hanya selisih satu poin dari pemuncak klasemen yang ditempati Barcelona. Di sisi lain, kekalahan ini menempatkan Alaves di peringkat kedelapan dengan 10 poin.

Dalam konferensi pers setelah pertandingan, Carlo Ancelotti menekankan kelengahan tim bisa memberikan kesempatan bagi lawan untuk bangkit.

"Itulah sepak bola. Satu kesalahan sudah cukup untuk memberi kepercayaan kepada tim lawan. Ini yang terjadi dan akan sering terjadi dalam sepak bola. Kami tidak ingin itu terjadi, tapi itu bisa saja terjadi. Selama 60 menit pertama, kami bermain sangat baik," kata pelatih yang akrab disapa Don Carlo itu.

Sejak menit pertama, Real Madrid tampil langsung menekan. Baru satu menit berjalan, Lucas Vazquez mencetak gol pembuka setelah memanfaatkan assist dari Vinicius Jr.

Dominasi Real Madrid terlihat jelas, sedangkan Alaves sesekali mencoba membalas melalui serangan balik. Pada menit ke-12, Tomas Conechny mendapatkan peluang emas bagi tim tamu.

Sayang, tendangannya masih terlalu lemah dan mudah diamankan oleh Thibaut Courtois.

Jelang babak pertama berakhir, Real Madrid menambah skor di menit ke-40 melalui Kylian Mbappe yang sukses bekerja sama dengan Jude Bellingham. Babak pertama pun ditutup dengan skor 2-0.

Memasuki babak kedua, Madrid tidak mengendurkan serangan mereka. Baru tiga menit setelah kickoff, Real Madrid kembali menambah gol melalui gol Rodrygo.

Tag
Share