RAHMAT MIRZANI

PKS Siap Pecat Anggota DPRD Singkawang yang Terlibat Kasus Kekerasan Seksual Anak

PASTIKAN SIKAP TEGAS: PKS memastikan bakal melakukan tindakan tegas terhadap anggota DPRD Singkawang, HA, yang tersandung kasus dugaan kekerasan seksual anak di bawah umur.-FOTO IST -

JAKARTA – Pelaksana harian (Plh.) Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Heryawan atau yang akrab disapa Aher memastikan partainya tidak akan menoleransi kadernya yang terlibat kasus kekerasan seksual anak di bawah umur.

Hal ini menyusul pelantikan HA, anggota DPRD Singkawang, Kalimantan Barat, yang kini berstatus tersangka dalam kasus tersebut pada Selasa (17/9).

Aher menegaskan bahwa PKS siap mengambil langkah tegas terkait kasus ini. “PKS tidak mentolerir tindakan asusila, kejahatan seksual, atau kekerasan seksual sedikitpun. Tindakan tegas akan kami ambil,” kata Aher dalam pernyataannya di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Minggu (22/9).

Aher juga menegaskan bahwa PKS tidak segan-segan akan memecat HA, baik dari keanggotaan PKS maupun dari posisinya sebagai anggota DPRD Singkawang. 

“Tindakan tegas kami mencakup pemecatan dari anggota PKS dan pemberhentian dari DPRD, dan proses ini sedang berlangsung,” ujar Aher.

Ia juga menyebutkan bahwa proses pemecatan HA saat ini sedang diproses oleh tim hukum internal PKS. Pengumuman resmi akan segera disampaikan setelah proses ini selesai. “Saat ini masih menunggu pengumuman, tetapi tim hukum kami sedang bekerja,” tegasnya.

Sebelumnya, HA dilantik sebagai anggota DPRD Kota Singkawang bersama 29 anggota terpilih lainnya pada Selasa (17/9) di Ruang Balairung Kantor Wali Kota Singkawang.

Namun, pelantikan tersebut mendapat sorotan publik mengingat HA sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan persetubuhan anak di bawah umur. (jpc/c1/abd)

 

Tag
Share