8 Jenis Penyakit Ini Pantang Mengkonsumsi Makanan Berminyak

Aneka jenis gorengan yang bisa memperburuk kondisi penderita penyakit tertentu. -Foto Pixabay-

BANDAR LAMPUNG, RADAR LAMPUNG – Sebagian orang menjadikan makanan yang mengandung banyak minyak sebagai penganan favorit karena rasanya yang lezat. 

Namun, di balik rasanya yang nikmat, terdapat risiko kesehatan yang signifikan. Terutama untuk orang dengan kondisi medis tertentu.

Lemak jenuh dan trans yang terdapat dalam makanan berminyak bisa menjadikan sejumlah penyakit menjadi lebih parah.

Berikut ini delapan jenis penyakit yang sangat rentan terhadap dampak negatif dari konsumsi makanan berminyak, dikutip dari Cleveland Clinic.

 

1. Penyakit jantung

Penyakit jantung sangat rentan terhadap konsumsi lemak jenuh dan trans. Lemak ini dapat menyebabkan peningkatan kolesterol jahat dalam darah yang kemudian menumpuk di dinding arteri, mempersempit pembuluh darah, dan meningkatkan risiko serangan jantung serta stroke.

Bagi mereka yang memiliki riwayat penyakit jantung, hindarilah makanan yang berminyak demi menjaga kesehatan kardiovaskular.

 

2. Diabetes tipe 2

Penderita diabetes tipe 2 atau mereka yang berisiko tinggi harus menghindari makanan yang kaya lemak jenuh karena bisa menyebabkan resistensi insulin.

Resistensi insulin membuat tubuh sulit mengontrol kadar gula darah, yang akhirnya memperburuk kondisi diabetes. Menghindari makanan berminyak dan memilih makanan sehat, seperti sayuran, buah, dan protein tanpa lemak dapat membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil.

 

3. Obesitas

Tag
Share