Para penumpang juga terlihat berkumpul dibagian depan yang tidak terkena sambaran kobaran api.
Dalam memberikan bantuan pada korban kapal KM Barcelona, pihak SAR juga telah menyiagakan ambulans untuk menunggo korban yang berhasil dibawa ke darat.
Sedangkan Nuriadin Gumeleng yang merupakan Humas Kantor SAR Manado menyampaikan jika pihaknya langsung meluncur menuju lokasi untuk melakukan evakuasi.
Dalam melakukan penyelamatan, Tim SAR Gabungan berkolaborasi dengan Polda Sulut. Selain melakukan penyelamatan, pihak SAR juga mengumpulkan informasi detail serta memastikan tidak ada penumpang yang tertinggal di dalam kapal.
"Kami masih dalam perjalanan ke lokasi kebakaran. Informasi awal, kejadian terjadi sekitar pukul 12.00 hingga 13.00 Wita," ujarnya.
Hingga saat ini, operasi SAR mengerahkan KN Bima Sena dengan 15 personel ditambah enam personel dari Pos SAR Likupang. Satu korban dilaporkan meninggal dunia, diketahui merupakan seorang ibu hamil yang kini sudah dievakuasi ke darat.
Evakuasi penumpang dilakukan ke Pulau Gangga II, pulau berpenghuni terdekat di Kecamatan Likupang Barat.
Sementara itu, General Manager PT Pelindo Regional 4 Manado Nurlayla Arbie menyatakan pihaknya telah menyiapkan berbagai fasilitas darurat di Pelabuhan Manado untuk mendukung proses evakuasi penumpang dan koordinasi dengan pihak terkait, termasuk KSOP.