Dalam kesempatan ini, Prof. Lusmeilia mengajak Ibu Bupati beserta seluruh jajaran untuk berdiskusi dan merumuskan program-program strategis serta kegiatan-kegiatan yang dapat mempercepat pembangunan di Kabupaten Waykanan. Salah satu program strategis yang akan segera dijalankan pada 2026 adalah Sai Kampung, Sai Sarjana. Ini dapat menjadi tonggak penting dalam menciptakan pemerataan akses pendidikan tinggi di daerah. Program ini diharapkan mampu mendorong lahirnya sumber daya manusia unggul dari Waykanan yang siap berkontribusi bagi pembangunan daerahnya. (rls/gie/c1)
Kategori :