JAKARTA – Setelah dilatih oleh Ruud Van Nistelrooy pasca Erik Ten Hag dipecat, Manchester United (MU) akhirnya meraih kemenangan. Hal itu setelah mereka menaklukkan Leicester City di babak 16 besar Carabao Cup 2024/2025.
Tampil di kandang sendiri di Stadion Old Trafford, pada Kamis 31 Oktober 2024, pertandingan Manchester United vs Leicester City berakhir dengan skor telak 5-2.
Kemenangan The Red Devilis julukan MU diperoleh melalui dua gol masing-masing yang dicetak oleh Casemiro dan Bruno Fernandes.
Ditambah satu gol dari Alejandro Garnacho. Sedangkan Leicester City hanya mampu membalas lewat gol dari Bilal El Khannous dan Conor Coady.
Ini menjadi kemenangan penting bagi MU di bawah arahan pelatih sementara Ruud Van Nistelrooy. Ia mengambil alih kursi kepelatihan setelah Erik Ten Hag alami kekalahan memalukan dari West Ham United.
"Aku harus bilang bahwa kami mencetak beberapa gol hebat. Yang pertama adalah gol indah dari Casemiro," kata Van Nistelrooy kepada Sky Sports.
"Tapi aku juga harus mengatakan bahwa kami sedikit banyak mendapatkan keberuntungan. Dua (bola membentur) tiang dan bola sampai ke kaki Casemiro. Bruno dengan tendangan bebasnya dibelokkan dan masuk," ulasnya.
Hasil positif ini tentu dapat mengangkat motivasi tim yang sebelumnya mengalami rentetan hasil buruk dalam beberapa pertandingan terakhir dan membuka jalan bagi kebangkitan Setan Merah di sisa musim ini.
Sejak kick-off babak pertama, MU tampil mendominasi. Baru 15 menit berjalan, Casemiro berhasil membawa The Red Devilis unggul 1-0 usai menerima umpan datar dari Alejandro Garnacho.
Tendangan roketnya dari luar kotak penalti melesat ke sudut atas gawang Leicester. Skor 1-0 untuk tuan rumah.
Dominasi MU terus berlanjut hingga menit ke-28, ketika Garnacho menggandakan keunggulan menjadi 2-0. Gol itu tercipta melalui skema cantik.
Diawali oleh umpan terobosan Casemiro ke depan. Diogo Dalot kemudian mengirim umpan silang dari sisi kanan, yang disambar Garnacho dengan tendangan terukur ke sudut atas gawang Leicester.
Leicester kemudian mencoba menbalas dengan cepat dan mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 lima menit kemudian.
Bilal El Khannous memanfaatkan kelengahan lini belakang tuan rumah dan melepaskan tembakan mendatar ke tiang jauh yang tidak bisa dijangkau kiper MU, Altay Bayindir.
Pasukan Van Nistelrooy kembali memperlebar jarak gol saat laga memasuki menit ke-37.