RAHMAT MIRZANI

Pemkot Metro Mulai Seleksi Capaska, Hanya 100 Peserta yang Akan Lolos ke Tingkat Kota

SELEKSI: Para peserta mengikuti praseleksi capaska pengibaran bendera 17 Agustus mendatang. -FOTO IST -

METRO - Pemerintah Kota (Pemkot) Metro melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) telah melakukan praseleksi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Metro tahun 2024. 

Kepala Kesbangpol Metro Rosita mengatakan, sebelumnya pihaknya telah menyeleksi capaska melalui seleksi kunjungan sekolah.

Saat ini, praseleksi tingkat kota yang dilakukan merupakan lanjutan dari seleksi kunjungan sekolah.

BACA JUGA:Asyik, Kenaikan Gaji dan Rapelan Pensiunan PNS Mulai Cair

"Jadi seleksi ini adalah lanjutan dari praseleksi kunjungan sekolah beberapa waktu lalu. Nah, dari kunjungan sekolah itu, kita dapat 385 siswa dan siswi terbaik yang lolos persyaratan. Baik itu dari tinggi badan, berat badan, postur, dan lainnya," ujarnya, Selasa, 20 Februari 2024.

Ia menjelaskan, dalam praseleksi yang dilakukan ini, Kesbangbol sendiri melibatkan tim dari Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kota Metro, tim kesehatan, serta tim dari pihak kepolisian.

"Kalau tim PPI itu pasti ya, itu sudah dari awal. Tim kesehatan kita libatkan di praseleksi tingkat kota, dan Polri untuk kesamaptaan," jelasnya.

BACA JUGA:Tak Mau Kecolongan, Diskopdag Pesbar Pantau Harga Sembako di Pasar

Ia menuturkan, praseleksi tingkat kota ini dilakukan selama dua hari, sejak 19 Februari sampai 20 Februari.

Rosita menambahkam, dalam praseleksi tingkat kota ini, para capaska tersebut akan dites kesehatan, parade baris-berbaris, serta kesamaptaan.

Setelah dilakukan praseleksi ini, akan dipilih 100 capaska yang akan lanjut ke seleksi tingkat kota.

"Nantinya banyak tes yang dilalui, mulai dari kesehatan, postur tubuh, dan juga kesamaptaan. Dari 385 siswa ini, nanti terpilih 100 capaska, dan lanjut ke seleksi tingkat kota," pungkasnya.(*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan