Polres Pringsewu Lampung Jaga Stabilitas Jelang Pilkada
JUMAT CURHAT: Kapolres Pringsewu AKBP Benny Prasetya mengajak masyarakat menjaga kerukunan menjelang Pilkada 2024 dalam program Jumat Curhat.-FOTO IST -
PRINGSEWU - Menyikapi pilkada, masyarakat diminta tidak mudah terpengaruh oleh banyaknya informasi di media sosial yang berupaya menghasut dan memecah belah kerukunan dan persatuan. Perbedaan pilihan dalam berdemokrasi adalah hal yang biasa.
’’Jangan sampai dijadikan alat pemutus tali silaturahmi dan kerukunan di tengah masyarakat,” ajak Kapolres Pringsewu AKBP Benny Prasetya yang memimpin program serap aspirasi masyarakat Jumat Curhat di Balai Pekon Bumiayu, Pringsewu, Jumat (19/7).
Kapolres juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mengawal dan berkolaborasi menciptakan suasana Pemilukada yang aman dan sejuk di Kabupaten Pringsewu, serta dapat menciptakan iklim yang baik dalam pembangunan di Bumi Jejama Secancanan.
Masyarakat dapat melaksanakan Pemilukada tahun 2024 dengan riang gembira dalam pesta demokrasi yang adil, jujur, dan damai, serta menghindari munculnya konflik antar warga.
Seperti diketahui, tahapan Pilkada di Kabupaten Pringsewu terus berlangsung. KPU Kabupaten Pringsewu telah merampungkan 100 persen pencocokan dan penelitian (coklit).
Kini, KPU bersiap melakukan penyusunan daftar pemilih. Dari 321.778 daftar pemilih, seluruhnya telah tercoklit. “Sudah 100 persen tercoklit atau kita sudah merampungkan coklit,” jelas Ketua KPU Pringsewu, Sofyan Akbar Budiman.
Jumlah tersebut tersebar di 9 kecamatan yang ada di Kabupaten Pringsewu. Untuk itu, lanjut Sofyan, pihaknya melakukan penyusunan daftar pemilih hasil pemutakhiran oleh PPS dan PPK. “Nanti setelah itu baru KPU menetapkan DPS,” tambah Sofyan.
Sementara itu, dalam merampungkan coklit, Pantarlih bergerak dari rumah ke rumah untuk memastikan validitas datanya.
“Langsung kita datangi ke rumah-rumah. Nggak hanya asal tebak,” ujar Aldi, petugas pantarlih di Pekon Pagelaran.(sag/c1/abd)