RAHMAT MIRZANI

KPU Way Kanan Launching Pemilihan Bupati 2024

Acara peluncuran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan Tahun 2024, serta memperkenalkan Maskot dan Jingle Pilkada 2024.-Foto Ist.-

WAYKANAN – Bertempat di Lapangan Semarang, Kampung Bhakti Negara, Kecamatan Baradatu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Way Kanan menggelar acara Peluncuran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024, serta memperkenalkan Maskot dan Jingle Pilkada 2024.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua KPU Provinsi Lampung, Erwan Bustami, M.H., beserta anggota KPU Provinsi Lampung, Antonius Cahyalana dan Titik Sutriningsih. 

BACA JUGA:Gerindra Nilai Duet Budi-Kaesang Masih Dinamis


--

Hadir pula Ketua Bawaslu Provinsi Lampung, Iskardo P. Panggar, M.H., Bupati Way Kanan yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Way Kanan, Saipul, S.Sos., Ketua Bawaslu Way Kanan, Sukindra, S.H., beserta anggota, Kajari, unsur Forkopimda lainnya.

Lalu Ketua dan pengurus partai politik se-Kabupaten Way Kanan, serta PPK dan PPS se-Kabupaten Way Kanan. Acara diawali dengan sambutan dari Ketua KPU Way Kanan, Refki Dharmawan, S.H., yang menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam mensukseskan acara peluncuran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024. 

BACA JUGA:KPU dan Bawaslu Bandar Lampung Terima Anggaran Pilkada Tahap II


--

Refki juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Way Kanan untuk berpartisipasi aktif dalam Pilkada, menggunakan hak pilih, mewaspadai hoaks dan politik uang, serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban agar Pilkada 2024 dapat terlaksana dengan sukses, sehat, dan selamat.

Bupati Way Kanan yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Way Kanan, Saipul, S.Sos., M.I.P. Dalam sambutannya, Saipul mengajak seluruh masyarakat Way Kanan untuk tetap bersatu dalam konteks kebangsaan, meskipun Indonesia merupakan negara demokrasi dengan kebebasan memilih. 

BACA JUGA:Pilkada 2024: Dr. Reihana Minta Dukungan Golkar untuk Maju di Pilwakot Bandarlampung

Ia menekankan bahwa perbedaan pilihan dan pendapat tidak boleh memecah belah persatuan, khususnya di Kabupaten Way Kanan.

Ketua KPU Provinsi Lampung, Erwan Bustami, S.H., M.H., meng­ingatkan seluruh penyelenggara di semua tingkatan untuk menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, mandiri, jujur, kepastian hukum, terbuka, proporsional, akuntabel, efektif, dan efisien. 

Erwan berharap partisipasi pemilih meningkat pada Pilkada 2024. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan