RAHMAT MIRZANI

Antisipasi Kejahatan Polres Tubaba Lampung Gelar KRYD, Ini Hasilnya

Polres Tubaba Lampung saat giat KRYD-FOTO IST-

TUBABA -  Polres Tulang Bawang Barat (Tubaba), Polda ampung, melaksanakan Apel Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di Simpang Empat Pasar Pulung Kencana, Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat, untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas, termasuk balap liar.

Kegiatan ini melibatkan sejumlah personel kepolisian gabungan, termasuk dari Satlantas, Sat Samapta, Sat Reskrim, Sat Intel, Sat Narkoba, dan Si Propam Polres Tubaba.

Salah satu tujuan kegiatan ini adalah mencegah balap liar yang dilakukan oleh sekelompok pemuda serta memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah tersebut.

Selain itu, polisi memberikan himbauan kepada para pemuda dan pemudi yang sedang nongkrong agar tidak pulang larut malam untuk menghindari menjadi korban tindak kriminal.

BACA JUGA:PLN Atasi Kelistrikan Dampak Longsor di Suoh Lampung Barat, Tak Sampai 24 Jam Listrik Kembali Normal

Dalam kegiatan KRYD malam ini, personel Satlantas Polres Tulang Bawang Barat berhasil menindak beberapa pemuda yang diduga akan melakukan balap liar dengan menilang kendaraan mereka.

AKP Yofi Haryadi, SH, MH, sebagai perwira penanggung jawab dalam pelaksanaan KRYD yang mewakili Kapolres Tubaba AKBP Ndaru Istimawan, SIK, memberikan himbauan kepada para pemuda dan pemudi yang sedang nongkrong untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mematuhi peraturan lalu lintas, menjaga ketertiban, dan berhati-hati selama berkendara.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan KRYD ini, masyarakat dapat merasakan keamanan dan kenyamanan dengan kehadiran anggota Polri,” ujar Kasat Narkoba.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam menjaga situasi kamtibmas di tengah masyarakat. Kepolisian akan terus meningkatkan upaya pengawasan dan patroli guna menciptakan situasi yang kondusif dan aman bagi seluruh masyarakat. (fei/abd)

Tag
Share