Universitas Aisyah Pringsewu Menggelar Wisuda Tahap I

--

PRINGSEWU – Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) Lampung menggelar wisuda bagi 551 lulusannya. Wisuda berlangsung di aula utama UAP, Jl. A. Yani No. 1 A Tambahrejo, Pekon Wonodadi, Kecamatan Gadingrejo, Pringsewu, selama tiga hari berturut-turut pada 16–17 Mei 2024.

Para wisudawan/ti berasal dari Program Diploma III, Sarjana Farmasi, Sarjana Gizi, Sarjana Keperawatan, Sarjana Kebidanan, Profesi Ners, dan Profesi Bidan berdasarkan SK Rektor No. 2431/UAP.RK/DI/KM/V/2024. Sidang Senat Terbuka Wisuda TA 2023/2024 Tahap I hari ketiga dibuka Ketua Senat UAP Dr. Zulkifli, S.T., M.Kom., Sabtu (18/5). 

Hadir Kepala LLDikti Wilayah II Prof. Dr. Ishaq Iskandar, M.Sc.; Pj. Bupati Pringsewu Dr. Marindo Kurniawan, S.T., M.M. yang diwakili Sekkab Drs. Heri Iswahyudi, M.Ag.; Ketua Dewan Pembina Yayasan Aisyah Lampung Isnaidi Guswantoro, S.Kep.; Ketua Asosiasi Pendidikan Kebidanan Indonesia Provinsi Lampung Supriatiningsih, A.K., M.Kes., Ph.D.; Ketua IBI Provinsi Lampung Mery Destianti, S.K.M., M.Kes.; Kadiskes Pringsewu yang diwakili Kabid Program Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit dr. Hadi Muhtarom; Ketua IBI Pringsewu Nuryatun, S.S.T., Bdn., M.Kes.; Ketua DPD PPNI Pringsewu Ns. Rahmadi, S.Kep., M.M.; Kepala Cabang BSI KCP Pringsewu Iswan Zendrato, S.T.; Kepala Cabang BRI Bulukarto Mulyadi, S.Pd.; serta beberapa pimpinan perguruan tinggi swasta yang berada di Lampung.

BACA JUGA:Lampung Craft 2024 Usung Pesona Keindahan Lampung Timur

Ketua Dewan Pembina Yayasan Aisyah Lampung Isnaidi Guswantoro, S.Kep. menyampaikan bahwa UAP akan selalu bergerak. "Sebagai wujud keberanian untuk mencapai kejayaan sesuai dengan warna kesukaan kami, ungu. Perlu saya sampaikan, warna ungu itu perpaduan warna merah dan biru," katanya. 

Isnaidi menyatakan, keberanian untuk mencapai kejayaan sama halnya hasil akhirnya sukses. ’’Karena itu, saya berpesan semua hasil kesuksesan digunakan sebagai ibadah, seluruh aktivitas gunakan untuk ibadah, dan kita selaku manusia tidak boleh sombong," ungkapnya. 

Sedangkan kepada LLDikti Wilayah II, kata Isnaidi, civitas akademika UAP berharap tak bosan melakukan bimbingan dan pembinaan kepada dosen-dosen. "Ini agar kami menjadi perguruan tinggi yang benar-benar berkualitas dan unggul," ujarnya.

BACA JUGA:Dalam MDP, Yusril Ihza Mahendra Undur Diri Ketua Umum PBB

Sekkab Pringsewu Drs. Heri Iswahyudi, M.Ag. menyampaikan selamat kepada para wisudawan/ti yang telah berhasil menyelesaikan studinya. Keberhasilan ini tentunya tidak terlepas dari dukungan orang tua. "Sudah sepatutnya bila apresiasi dan penghargaan ini juga saya sampaikan  kepada para orang tua serta wali wisudawan/ti yang telah memberikan kesempatan dan dukungan. Baik moril maupun materiil kepada putra-putrinya dalam menimba ilmu dan mengembangkan potensi yang mereka miliki hingga tingkat perguruan tinggi ini," ungkapnya. 

Mewakili Pemkab Pringsewu, lanjut Heri, mengucapkan terima kasih kepada UAP dan semoga sinergitas yang telah terjalin saat ini akan dapat terus dibina serta akan menjadi semakin baik lagi ke depannya. ’’Saya yakin dan percaya, UAP dapat menjadi salah satu pilar penyokong bagi pembangunan bidang kesehatan di Pringsewu pada masa mendatang,’’ katanya.

Kepala LLDikti Wilayah II Prof. Dr. Ishaq Iskandar, M.Sc. mengatakan, atas nama Kemendikbudristek mengucapkan selamat kepada para orang tua/wali dan wisudawan/ti atas telah selesainya proses pendidikan di UAP. "Saya yakin seperti keyakinan kita semua yang ada di sini yang diwisuda, wisudawan/ti akan terus mengukir prestasi yang akan membanggakan keluarga bapak/ibu di kemudian hari. Selamat juga kepada Pak Rektor dan seluruh jajaran UAP atas paripurnanya proses akademik dari wisudawan/ti hari ini," ungkapnya. 

LLDikti, kata Prof. Ishaq, mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Aisyah Lampung atas kontribusinya dalam melaksanakan salah satu amanat konstitusi  yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa. ’’Di mana, hal itu tidak bisa dilakukan sepenuhnya oleh negara. Maka negara memberikan ruang kepada individu ataupun kelompok untuk ikut berkontribusi mewujudkan cita-cita proklamasi yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa,’’ tegasnya.

Di kesempatan yang sama, UAP melalui Yayasan Aisyah Lampung memberikan penghargaan istimewa kepada para dosen, pegawai, dan karyawan untuk berangkat haji maupun umrah. Penghargaan atau reward yang diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusi yang luar biasa di lingkungan kampus. 

Ketua Dewan Pembina Yayasan Aisyah Lampung Isnaidi Guswantoro, S.Kep menyerahkan penghargaan untuk dosen, pegawai, dan karyawan yang menerima reward naik haji maupun umrah. Siti Rohani, S.S.T., M.Kes., Sunarsih, dan Sulastri yang menerima reward menyampaikan rasa syukur serta terima kasih atas penghargaan yang diberikan Yayasan Aisyah Lampung. (sag/c1/ful)

Tag
Share