Lampung Tuan Rumah KPDI 2024, Ini Jadwal Pelaksanaannya!
BAHAS KPDI: Rektor Unila Prof. Lusmeilia Afriani saat menerima kunjungan Kepala Pusat Data dan Informasi Perpusnas RI Taufik A. Gani dan Ketua Forum Perpustakaan Digital Indonesia Prof. Jonner Hasugian beserta jajaran.--FOTOI HUMAS UNILA
BANDALAMPUNG ¬ Konferensi Perpustakaan Digital Se-Indonesia (KPDI) akan digelar di Provinsi Lampung pada 6 Agustus 2024. Hal ini terungkap ketika Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., I.P.M., ASEAN.Eng. menerima kunjungan Kepala Pusat Data dan Informasi Perpusnas RI Dr. Taufik A. Gani, S.Kom., M.Eng.Sc. dan Ketua Forum Perpustakaan Digital Indonesia Prof. Dr. Drs. Jonner Hasugian, M.Si. beserta jajaran di ruang kerja, Selasa (30/4).
Taufik A. Gani menjelaskan konferensi ini akan dihadiri banyak perwakilan pengelola perpustakaan dari berbagai daerah di Indonesia. Salah satu peran perpustakaan digital yang terkait dengan perkembangan terkini, kata Taufik, yakni menghadirkan perpustakaan digital sebagai komponen penting dalam ekosistem informasi yang berinteraksi dengan komponen lain.
Taufik mengharapkan forum ini mampu mendorong transformasi masyarakat berbasis pengetahuan untuk berkompetensi sehingga inklusi sosial yang diharapkan dapat tercapai. Prof. Lusmeilia menyambut baik rencana pelaksanaan kegiatan ini dan siap mendukung berbagai aspek persiapannya. Ia menyatakan, Lampung sebagai salah satu provinsi yang memiliki jarak tempuh dekat dari ibu kota, cukup representatif untuk menjadi tuan rumah konferensi tersebut.
Di sisi lain, UPT Perpustakaan Unila telah menggelar Rakor Persiapan KPDI Ke-15. Rapat berlangsung di lantai tiga Perpustakaan Unila dan dihadiri berbagai pihak, daring maupun luring.
Rapat dihadiri Wakil Rektor Bidang Akademik Unila Dr. Eng. Suripto Dwi Yuwono, M.T., Kepala Pusat Data dan Informasi Perpustakaan Nasional RI (Pusdatin Perpusnas RI) Dr. Taufiq Abdul Gani, S.Kom., M.Eng.Sc., Ketua Forum Perpustakaan Digital Indonesia (FPDI) Prof. Dr. Drs. Jonner Hasugian M.Si., dan pengurus FPDI Ida Fajar Priyanto, Ph.D.
Hadir pula perwakilan Universitas Maritim Raja Ali Haji sebagai tuan rumah KPDI 2025, perwakilan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung, ketua Program Studi D-3 Perpustakaan FISIP Unila, anggota Perpusnas RI, dan panitia KPDI Ke-15 2024.
Rapat dipimpin Kepala UPT Perpustakaan Unila sekaligus Ketua Panitia KPDI Ke-15 Ir. Khairudin, S.T., M.Sc., Ph.D., Eng. Ketua FPDI Prof. Jonner menjelaskan sejarah dan signifikansi kegiatan KPDI yang berlangsung sejak 2008 di Bali. Lampung dipilih sebagai tuan rumah KPDI, sementara Unila sebagai penyelenggara KPDI ke-15 juga berkesempatan menjadi salah satu keynote speaker konferensi ini.
Adapun tema yang akan diangkat tahun ini yaitu Implementasi Artificial Intelligence Inovasi Kepustakaan Digital Indonesia. Tema akan dibagi menjadi empat subtema yang dapat dipilih peserta. (rls/c1)