Setahun, UI An-Nur Belum Bayarkan Honor Dosen

BELUM BAYARKAN HONOR DOSEN: Universitas Islam An-Nur di Kecamatan Jatiagung, Kabupaten Lampung Selatan, Rabu (17/4). -FOTO M. ARIF/RLMG -

BANDARLAMPUNG - Dosen Universitas Islam (UI) An-Nur di Kecamatan Jatiagung, Kabupaten Lampung Selatan, menjerit karena honor mereka belum dibayarkan. Dari pengakuan salah seorang dosen yang enggan disebut namanya, tunggakan itu sudah sejak tahun 2023.

Dosen ini mengatakan bahwa tunggakan honor yang belum dibayarkan dialami sebagian besar dosen. Ia sendiri mengaku sudah sejak Januari 2023 honornya belum juga cair. ’’Pencairan honor lambat,” katanya, Rabu (17/4).

Dari beberapa dosen, akunya, sudah ada yang dibayar setengah. Sementara, sisanya belum diselesaikan.

Kepada Radar Lampung, dosen yang sengaja dirahasiakan identitasnya ini mengklaim pihak kampus semena-mena dalam membayar honor dosen. ’’Harusnya kan terima per bulan, tetapi malah dicairkan per semester. Kadang satu tahun baru cair,” ungkapnya. 

BACA JUGA:Sudah Dua Bulan, Harimau Belum Tertangkap

Honor dosen, lanjut sumber ini, kerap tidak dibayarkan secara penuh. Terkadang hanya 50 persen, terkadang 75 persen.

’’(Honor) Januari ke Juli misalnya, cuma dibayar Rp1,2 juta. Begitu juga Juni ke Desember Rp1,3 juta,” jelasnya. 

Padahal dalam satu bulan mengajar, dosen seperti dirinya rata-rata mendapat honor Rp1 hingga 1,5 juta per bulan. 

“Kalau kayak saya kan dibayar per mata kuliah. Dimana dalam seminggu bisa mengisi dua hari di beda kelas,” ungkapnya. 

BACA JUGA:Pengerjaan Jembatan Gantung Sidomulyo Diduga Asal Jadi

Sumber ini mengakui bahwa terakhir kali menerima pembayaran honor bulan lalu. Itu pun hanya sebagian kecil saja. 

Namun dibanding semua tunggakan honor yang semestinya diterima, itu dikatakannya belum seberapa. 

“Karena kan kita nunggunya udah dari 2023 Mas, hampir setahun lebih lho!,” lanjutnya saat diwawancara.

Dirinya hanya berharap agar perguruan tinggi sekelas An-Nur yang namanya sudah menjadi universitas seharusnya tidak memperlakukan dosennya seperti itu.  “Harapannya ya bayar secara rutin honor kami ini,” tutupnya. 

Tag
Share