RAHMAT MIRZANI

Rumah Sakit Graha Husada Bagikan 300 Paket Sembako kepada Warga Sekitar

BERBAGI KASIH: Perwakilan RSGH Santy Sinaga (tengah) memberikan bantuan sembako kepada perwakilan Panti Asuhan Raudhotus Sibyan.-FOTO IST -

BANDARLAMPUNG - Rumah Sakit Graha Husada (RSGH) menggelar kegiatan bakti sosial bertema Rumah Sakit Graha Husada Berbagi Kasih di aula setempat, Jl. Gajah Mada No. 6, Tanjungagung Raya, Kedamaian, Kota Bandarlampung, Senin (1/4).

Kegiatan dibuka oleh Wadir SDM dan Umum Kiagus Arifin dan dihadiri oleh Lurah Tanjungagung Raya, perwakilan Kelurahan Tanjungagung, pengurus Panti Asuhan Raudhotus Sibyan, dan pengurus Forum CSR Lampung,

Pada kegiatan tersebut, RSGH membagikan 300 paket sembako. ’’Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin setiap tahun yang diadakan pada bulan Ramadan. Sebanyak 300 paket sembako ini dibagikan ke warga sekitar RSGH yaitu Kelurahan Tanjungagung Raya dan Kelurahan Tanjungagung," kata Direktur RSGH diwakili oleh Humas RSGH Santy Sinaga.

BACA JUGA:Ramadan sebagai Bulan Pendidikan

Selain dibagikan kepada warga sekitar RSGH, sebagian paket juga dibagikan ke Panti Asuhan Raudhotus Sibyan dan Forum CSR Lampung. "Pembagian paket sembako ini adalah berbagi kasih dan kebahagiaan bagi orang-orang sekitar RSGH yang membutuhkan," tutupnya. (why/c1/fik)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan