126 Pejabat Lampura Dilantik: Sekda Lekok Pesan Agar Tak Tergoda Lakukan Hal Terlarang
DILANTIK: Sekkab Lekok saat melantik 126 pejabat Lampura.-FOTO FAHROZY IRSAN TONI/RADAR LAMPUNG -
KOTABUMI - Sebanyak 126 pejabat eselon di lingkup Pemkab Lampung Utara (Lampura) diambil sumpahnya, Rabu (20/12).
Pengambilan sumpah jabatan itu dilakukan Sekkab Lampura Lekok didampingi Asisten I Mankodri dan Plt. Asisten III Dina P. di aula Tapis setkab setempat. Pejabat setingkat eselon itu terdiri dari 6 pejabat pimpinan tinggi pratama atau eselon II; 47 administrator atau eselon III; dan 73 pengawas atau eselon IV.
Tampak dalam barisan pejabat pimpinan tinggi pratama hasil selter itu Gunaido Utama, sebagai Kadiskominfo sebelumnya menjabat Camat Abung Barat, Kepala Dinas Perhubungan Anom Sauni sebelumnya Sekretaris Dishub dan Plt.
BACA JUGA:Mentan Amran Sulaiman Sebut Petani Bisa Beli Pupuk Pakai KTP
Lalu, Kepala Dinas Pariwisata, Perdana sebelumnya Sekretaris Dinas Dukcapil dan lainnya. Kepada pejabat yang baru dilantik itu Sekdakab Lampura, Lekok berharap dapat meningkatkan kinerja serta mewujudkan apa yang diharapkan oleh pimpinan.
"Pelantikan, atau mutasi ini adalah hal wajar dalam pemerintahan. Oleh karena kita meyakini ini dapat mendorong terwujudnya Lampura maju, sejahtera, bermartabat dan agamis," kata dia usai pelantikan.
Menurut Lekok beberapa pejabat dilantik itu berasal dari hasil seleksi terbuka, atau lelang jabatan lalu. Dari 7 jabatan yang dilelang, hanya satu tak memenuhi syarat. Sehingga dipilih pejabat sementara, atau Plt.
"Ada enam hasil selter, minus assisten III. Sementara untuk administrator dan pengawas untuk penyegaran serta peningkatan kinerja," terangnya. Pihaknya terus mendorong jajaran, khususnya mereka baru dilantik itu untuk dapat terus meningkatkan jabatan. Serta tidak tergoda, untuk melakukan hal di luar wewenang dan aturan yang ada. Sehingga tidak terjerambab hal - hal yang tidak diinginkan bersama.
"Harapan dapat cepat beradaptasi, dan terus mengejar program kerakyatan berguna bagi masyarakat. Apalagi masalah pelayanan publik," tambahnya menyoal raihan peringkat 3 dari penyelenggara pelayanan publik dari Ombusman-RI, perwakilan Lampung.
BACA JUGA: Gibran Masih Hijau, Ketua DPD Gerindra Lampung: Itu Cuma Framing Lawan
Dia berujar pada tahun Lampura meningkat dari sebelumnya namun masih berada di zona kuning. Untuk itu pihaknya mendorong agar dinas atau instansi untuk terus meningkatkan kinerjanya. Khususnya dalam bidang pelayanan publik. (ozy/c1/nca)