Pemkab Tulang Bawang Andalkan Parenting untuk Tuntaskan Stunting

TUNTASKAN STUNTING: Pemkab Tulangbawang meluncurkan Sistem Informasi Terintegrasi Penuntasan Stunting.-FOTO DINAS KOMINFO TULANG BAWANG-

MENGGALA - Pemerintah Kabupaten Tulangbawang mengandalkan Parenting dalam menuntaskan permasalahan stunting. 

Parenting sendiri memiliki kepanjangan Penerapan Sistem Informasi Terintegrasi Penuntasan Stunting. 

Kepala Dinas Kesehatan Tuba Fatoni mengatakan pemerintah daerah memiliki inovasi terbarukan dalam menuntaskan stunting. Yakni dengan memanfaatkan teknologi digital dengan membuat sebuah sistem informasi terintegrasi untuk menuntaskan stunting di Tuba. 

Parenting dirancang sebagai pusat informasi terkini data balita, balita stunting (panjang badan atau tinggi badan tidak sesuai umur), dan ibu hamil. 

BACA JUGA:Harimau Serang Ternak Warga, BKSDA Segera Turun ke Tanggamus

Dengan begitu, kata Fatoni, status pertumbuhan dan perkembangan balita serta ibu hamil di Tulang Bawang dapat langsung diketahui. 

Fatoni menjelaskan, parenting memiliki fitur-fitur canggih. Dengan fitur-fitur tersebut, pemerintah dapat melihat dan memantau pertumbuhan serta perkembangan balita dan ibu hamil setiap bulannya.

Apabila ditemukan balita stunting atau bermasalah dengan gizi, lanjut Kepala Dinas Kesehatan, Tim Konvergensi stunting Tulang Bawang bisa memanfaatkan data tersebut untuk menentukan kebijakan ataupun intervensi secara cepat dan akurat.

BACA JUGA:Pencuri HP di Waykanan Diamankan Polisi tanpa Perlawanan

Dikatakan Fatoni, peluncuran iistem informasi terintegrasi ini merupakan langkah signifikan dalam menjawab tantangan stunting di Tulang Bawang. 

“Melalui ketersediaan data yang akurat dan terkini, kami dapat merancang program-program intervensi yang lebih tepat sasaran dan menyeluruh untuk mewujudkan Kabupaten Tulang Bawang bebas stunting,” katanya, Rabu (13/12). 

Menurutnya, dengan bebas dari stunting, aakan tercipta generasi yang lebih sehat dan berkualitas di KabupatenTulang Bawang pada depan. (nal/c1/abd) 

 

Tag
Share