RAHMAT MIRZANI

PLN UID Lampung Perkuat Pelayanan Jelang Nataru

General Manager PLN UID Lampung, Saleh Siswanto bersama 20 orang Pegawai Baru yang nantinya akan ditempatkan di ULP -Foto Tim Komunikasi PT PLN (Persero) UID Lampung-

Sambut Kedatangan Dua Puluh Pegawai Baru

Bandar Lampung, Radar Lampung - PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Lampung memperkuat pelayanan menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) dengan mendatangkan 20 orang pegawai baru yang nantinya akan ditempatkan di Unit Layanan Pelanggan (ULP) di Lampung.

Dalam Sambutannya General Manager PLN UID Lampung, Saleh Siswanto mengungkapkan 20 orang pegawau baru ini merupakan punggawa kelistrikan yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia. 

“Yang dipersiapkan untuk memperkuat pelayanan serta menjadi energi baru bagi perubahan pelayanan lebih baik bagi PLN,” ucap Saleh – sapaan akrabnya.

Saleh menuturkan pegawai baru ini nantinya akan menjadi ujung tombak pelayanan dalam melakukan interaksi dengan masyarakat dan harus menjaga marwah PLN.

BACA JUGA:Diperkuat Atlet Nasional, Perbakin Target Medali di PON 2024 Meningkat

Mereka ini diharapka dapat cepat beradaptasi dengan cepat dan memberi semangat baru dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan.

"Berbekal tata nilai budaya Akhlak, besar harapannya, dalam menjalankan proses bisnis dan pelayanan harus sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku," tegasnya.

Saleh juga mengingatkan selain harus dapat beradaptasi dengan cepat di lingkungan sekitar, para punggawa kelistrikan juga wajib selalu mengedepankan keselamatan dan keamanan dalam setiap pekerjaannya.

"Keselamatan dalam pekerjaan harus ditanam dalam sanubari setiap insan PLN karena tidak ada yang lebih penting dari jiwa manusia," terang Saleh

BACA JUGA:Gen Z Bisa Kantongi Rp 200 Juta Per Bulan dengan Hilirisasi

Diungkapkan Komang Putri Maharani  salah satu pegawai baru dari Pulau Dewata Bali mengungkapkan mengabdi di PLN UID Lampung menjadi pengalaman pertamanya keluar dari kampung halaman dan jauh dari keluarga.

Menurut putri – sapaan akrabnya sebagai anak bungsu perempuan dari tiga bersaudara, merasa cukup berat jauh dari keluarga.

Kendati demikian, Dia sangat senang karena berkesempatan mengabdikan dirinya di perusahaan listrik negara dan melayani masyarakat di Lampung. (rls/cia)

Tag
Share