UNIOIL
Bawaslu Header

Atasi Banjir, Pemkot Bandarlampung Percepat Normalisasi Sungai

PERBAIKI: Pemkot Bandarlampung menurunkan alat berat untuk melakukan normalisasi sungai.-FOTO IST -

Pemkot BandarLampung juga fokus pada upaya rehabilitasi daerah-daerah yang terdampak banjir. Setelah banjir surut, Pemkot berencana untuk memperbaiki infrastruktur yang rusak, seperti jalan, jembatan, dan fasilitas umum lainnya. Tak hanya itu, Pemkot juga melakukan pemetaan ulang terhadap daerah-daerah yang rentan banjir untuk merancang solusi jangka panjang yang lebih efektif.

“Penting bagi kami untuk tidak hanya menangani banjir saat terjadi, tetapi juga memikirkan langkah-langkah preventif agar bencana serupa tidak terjadi berulang kali,” tambah Dedi Sutiyoso.

Menurutnya, pemkot juga bekerja sama dengan sejumlah lembaga terkait untuk mempercepat penanganan bencana dan distribusi bantuan. Selain bantuan beras yang telah disalurkan, Pemkot berencana untuk memberikan bantuan tambahan berupa obat-obatan, peralatan kebersihan, dan bahan pangan lainnya untuk memastikan kebutuhan dasar warga yang terdampak tercukupi. (nui/c1/yud)

 

Tag
Share