Layanan Home Care Diskes Metro Terealisasi 115 Persen

Kantor Diskes Metro--

METRO - Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Metro ungkap realisasi program Home Care atau pelayanan kesehatan ke masyarakat mencapai 115 persen di tahun 2024 ini.

 

Kabid Pelayanan Kesehatan Diskes Metro Daniel mengungkapkan, pada tahun 2024 target jumlah kepala keluarga yang diberikan pelayanan home care sebanyak 17.170 kepala keluarga. Target tersebut setengah dari jumlah sasaran home care yang berjumlah 36.119 kepala keluarga.

 

"Kita ada 11 puskesmas dengan sasaran home care itu mencapai 36.119 kepala keluarga. Dengan target 17.170 kepala keluarga. Jadi setengah dari jumlah sasaran itu sudah kita kunjungi baik sehat maupun sakit sebanyak 19.739 kepala keluarga sampai dengan September 2024," ujarnya.

 

Sehingga, untuk capaian pelayanan home care tercatat 115 persen.

“Iya, sampai September 2024 ini sudah mencapai 115 persen. Untuk Oktober, kita masih rekap datanya," imbuhnya. Diungkapkannya, keluarga yang dicek kesehatannya melalui layanan homecare sebagian besar penyakit tidak menular.

 

"Masyarakat yang dicek didominasi oleh penyakit tidak menular. Seperti hipertensi, diabetes dan juga lainnya," terangnya. Sementara, lanjutnya, penyakit menular sudah tidak ditemukan lagi saat pelayanan homecare.

 

"Kalau untuk penyakit menular, sudah tidak banyak lagi. Jadi, semuanya itu yang dikunjungi pemerintah kota ataupun Puskesmas sudah sesuai dengan target di wilayah kerjanya," ungkapnya.

Daniel menambahkan, pelayanan homecare ini dimaksudkan untuk masyarakat yang tidak mampu untuk berobat langsung ke layanan kesehatan.

 

"Ya masyarakat yang tidak mampu atau tidak bisa berobat itu bisa langsung dijemput ataupun dilakukan home care oleh dokter maupum petugas dari Puskesmas. Jika memang harus dirujuk, itu akan dibawa petugas ke rumah sakit. Kuta juga ada ambulans yang siaga 24 jam," pungkasnya.(rur/nca)

 

Tag
Share