Anggota DPRD Lamteng Toni Sastra Kawal Pengobatan Bocah Penderita Tumor Mata ke RSCM Jakarta

Anggota DPRD Lamteng Toni Sastra Kawal Pengobatan Bocah Penderita Tumor Mata .-FOTO IST -

ANGGOTA DPRD Lampung Tengah (Lamteng) Toni Sastra Jaya memberi perhatian khusus pada bocah penderita tumor Dari Alvaro (6).

Toni Sastra Jaya khusus mengawal pengobatan Dari Alvaro (6), ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta, belum lama ini. 

Alvaro merupakan putra dari pasangan Hardiono dan Almarhumah Dewi asal Kampung Sidowaras, Kecamatan Bumiratu Nuban.


Toni Sastra Jaya, S.H., M.H., Anggota DPRD Lamteng -FOTO IST -

BACA JUGA:Anggota DPRD Lamteng Baroji Siap Kawal Aspirasi Masyarakat

Toni Sastra mengatakan, hal tersebut ia lakukan sebagai bentuk kepedulian serta rasa empatinya terhadap sesama yang membutuhkan bantuan. 

Ia menyampaikan, bahwa hal yang dilakukannya tersebut bukanlah sebuah bentuk keistimewaan.

Akan tetapi sebagai bentuk kepedulian terhadap warga serta lingkungan sekitar.

"Ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada warga yang membutuhkan.


--

BACA JUGA:Hasil China Open 2024: Anthony Ginting dan Dejan/Gloria Melaju ke Perempat Final

Jangan tunggu sampai semuanya fatal, baru bertindak. Lebih baik kita berempati sedini mungkin untuk melakukan pencegahan, ketimbang kita hanya diam menunggu," ungkapnya. 

Ia berharap, bantuan ini bisa bermanfaat untuk Alvaro dan keluarga dan bisa meringankan beban keluarga.

"Semoga adik Alvaro lekas membaik dan selalu sehat. Sehingga ke depan bisa menjadi generasi bangsa yang sholeh dan berbakti kepada orang tua," harapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan