Polresta Bandar Lampung Tingkatkan Patroli Rutin di Pemukiman dan Kantor Penyelenggara Pemilu
PATROLI RUTIN: Patroli rutin Polresta Bandarlampung menyasar permukiman dan kantor penyelenggara pemilu untuk memastikan keamanan.-FOTO DOK. POLRESTA BANDAR LAMPUNG-
BACA JUGA:BMKG Lampung Warning Peningkatan Gelombang selama Sepekan Ini
Pihak kepolisian mengimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban serta mengawasi anak-anak agar tetap terkontrol dan menjalani liburan dengan kegiatan yang positif.
Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bandarlampung bersama jajaran akan meningkatkan patroli gabungan di wilayah Kota Tapis Berseri mejelang Idul Adha 1445 Hijriah. Hal ini guna meningkatkan keamanan lalu lintas dan mencegah kejahatan ataupun gangguan keamanan dan keteriban masyarakat.
Kasatlantas Polresta Bandarlampung Kompol Ridho Rafika meminta kepada seluruh masyarakat, khususnya di Kota Tapis Berseri, untuk lebih tertib dan patuh terhadap peraturan lalu lintas guna kenyamanan bersama.
Jika melihat situasi Kota Bandarlampung saat ini, kata Ridho, animo wisatawan yang datang dari luar kota maupun dari luar provinsi meningkat.
’’Satlantas Polresta Bandarlampung akan melakukan langkah dan antisipasi. Kita akan tingkatkan patroli untuk membatu keamanan arus lalu lintas menjelang Idul Adha 1445 Hijriah,’’ katanya.
Dengan adanya langkah preventif, kata Ridho, diharapkan dapat meminimalisasi tindak kejahatan dan menciptakan lingkungan yang lebih aman di wilayah Bandarlampung. (sas/c1/abd)