RAHMAT MIRZANI

Pengobatan Sunnah Nabi, Inilah 11 Manfaat Bekam untuk Kesehatan

Ilustrasi Bekam. -Foto-Foto Kemenkes/Net -

BEKAM adalah metode pengobatan yang sudah dikenal sejak zaman Rasulullah SAW. Bekam termasuk pengobatan sunnah yang dianjurkan dalam Islam. Bekam dalam Bahasa Arab disebut ḥijāmah. Secara etimologi kata ḥijāmah dalam kamus Lisan al-‘Arab berasal dari kata ḥajama merupakan kata kerja yang berarti menyedot.

Setidaknya ada empat hadist yang menerangkan manfaat bekam. Dari Humaid (diriwayatkan) Ia berkata, Anas bin Malik pernah ditanya tentang  pekerjaan membekam, maka Ia berkata, Rasulullah saw pernah berbekam dan yang membekam beliau adalah Abu Thaibah, beliau memerintahkan agar Abu Thaibah diberi dua sha‘ makanan dan berbicara kepada keluarganya, maka mereka membebaskan pajaknya. Kemudian beliau bersabda: “Sebaik-baik obat yang kamu gunakan untuk berobat adalah berbekam atau berbekam adalah obat yang paling baik bagimu” [H.R. Muslim].

Kemudian hadist lain dari Ibnu ‘Abbas (diriwayatkan), ia berkata,  Nabi SAW. bersabda, “Orang yang paling bermanfaat adalah seorang tukang bekam (al-ḥajjām) karena ia mengeluarkan darah kotor (darah vena), meringankan otot kaku dan mempertajam pandangan mata orang yang dibekamnya” [H.R. at-Tirmidzi].

Setidaknya ada 11 manfaat bekam untuk kesehatan, mulai meningkatkan kelancaran peredaran darah hingga membuang racun. Cara kerja terapi bekam yakni dengan memakai cawan atau cangkir khusus untuk menghasilkan kekuatan isap dan menarik kulit ke atas hingga membuka pembuluh darah kecil (kapiler) di bawah kulit. 

Kekuatan hisap tersebut akan menarik darah kental yang mengandung racun. Cawan biasanya ditempatkan di titik akupunktur tertentu, seperti di punggung, perut, lengan, kaki, atau bagian lain dari tubuh.

Berikut ini sejumlah manfaat bekam untuk kesehatan, di antaranya: 

 

1. Meningkatkan peredaran darah 

 

Daya isap dari cangkir mampu meningkatkan sirkulasi darah ke area cangkir ditempatkan. Aliran darah tambahan ke area itu bisa membantu meredakan ketegangan otot dan akan meningkatkan perbaikan sel.  Meningkatkan sirkulasi darah dengan terapi ini juga akan membantu mengurangi munculnya selulit. 

 

2. Meredakan nyeri lebih cepat 

Bekam juga bisa meredakan nyeri akibat yang ditimbulkan dari radang sendi sehingga hingga nyeri punggung bawah. Bentuk nyeri lain yang bisa diobati dengan bekam yakni sakit kepala, migrain, sakit gigi, nyeri otot, hingga linu panggul. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan