RAHMAT MIRZANI

Perdana di Lampung, Baznas Lamteng Gulirkan Program Sedekah Sampah

PERDANA DI LAMPUNG: Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Lampung Tengah menggulirkan program Sedekah Sampah.--FOTO RNN

LAMTENG - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Lampung Tengah menggulirkan program Sedekah Sampah. Di Provinsi Lampung, program ini menjadi pertama dilaksanakan. Program Baznas Sedekah Sampah di-launching di Kelurahan Bandarjaya Timur, Kecamatan Terbanggibesar, Jumat (13/9).

Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan Baznas Lamteng Ikhlas Transada mengatakan, sedekah tidak harus berupa uang tunai. ’’Masyarakat bisa melakukan sedekah dalam bentuk sampah yang juga mempunyai nilai pahala,’’ katanya.

BACA JUGA:UIN RIL dan Baznas Lamteng Tingkatkan Kompetensi GuruBACA JUGA:UIN RIL dan Baznas Lamteng Tingkatkan Kompetensi Guru

Dengan launching Baznas Sedekah Sampah ini, kata Ikhlas, diharapkan akan menjadi satu tonggak dan langkah awal yang baik untuk terus dijalankan. ’’Baik oleh warga hingga unsur pemerintah," ujarnya.

Baznas Sedekah Sampah, kata Ikhlas, dilaksanakan setiap Jumat. ’’Sampah-sampah mulai dari botol bekas, kardus, plastic, dan besi bekas dapat dikumpulkan di Unit Pelayanan Zakat (UPZ). Nantinya dijual untuk kemudian hasil penjualan dipergunakan untuk kemaslahatan umat,’’ ungkapnya.

BACA JUGA:Launching Program Kampung Baznas Sektor Peternakan di Tulang Bawang, Ini Kata Gubernur Lampung

Ridho Rizkullah selaku pelaksana Baznas Sedekah Sampah menambahkan, dalam minggu pertama ini dari Kelurahan Bandarjaya Timur terkumpul Rp358.000, Bandarjaya Barat Rp442.000, dan Yukumjaya Rp71.000. ’’Juga dari Kantor KUA Terbanggibesar Rp16.000. Total sudah terkumpul uang Rp1.095.000 dari 1/2 ton sampah bekas yang dijual. Baznas Lamteng bekerja sama dengan UPZ yang dikelola oleh majelis taklim dalam pengumpulan sampah. Nantinya hasil penjualan sedekah sampah akan diberikan kepada warga yang membutuhkan dari 8 golongan penerima zakat," katanya.

Sementara Lurah Bandarjaya Timur Usman Fauzi mengaku siap  mendukung program Baznas Sedekah Sampah. ’’Secara berkelanjutan akan diteruskan ke tingkat kepala lingkungan dan RT untuk diteruskan sosialisasi ke warga serta pemilik usaha dan perkantoran. Program ini nilai manfaatnya sangat jelas. Arahnya diharapkan dapat menyatukan kerja sama dan kebersamaan dalam menjemput pahala serta berkah untuk semuanya," ungkapnya. (rnn)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan