10 Jenis Makanan Berserat yang Ampuh Turunkan Gula Darah
Apel merupakan salah satu makanan berserat yang baik bagi tubuh.-Foto Pixabay-
BANDAR LAMPUNG, RADAR LAMPUNG - Mengonsumsi makanan tinggi serat dapat membantu tubuh memenuhi kebutuhan serat harian. Sekaligus juga mendukung kesehatan pencernaan.
Serat juga bermanfaat menurunkan kadar gula darah secara bertahap. Selain itu juga memberikan manfaat kesehatan lainnya jika dikonsumsi secara rutin dalam diet sehari-hari.
Serat makanan biasa juga disebut serat kasar atau curah merupakan komponen dalam makanan nabati yang tidak dapat dicerna oleh tubuh.
Berbeda dengan protein, lemak, dan karbohidrat yang bisa dipecah dan diserap oleh tubuh, serat akan tetap utuh selama proses pencernaan.
Guna mendapatkan manfaat maksimal dari serat, disarankan untuk mengonsumsi makanan dengan indeks glikemik rendah dan gizi yang seimbang.
Makanan dengan indeks glikemik rendah dicerna lebih perlahan, sehingga tidak menyebabkan lonjakan gula darah yang tajam.
Berikut ini 10 makanan berserat yang bisa turunkan gula darah.
1. Alpukat
Alpukat kaya akan lemak sehat dan serat. Setengah buah alpukat mengandung sekitar 6,7 gram serat, yang setara dengan 18% dari kebutuhan serat harian orang dewasa berusia 19-29 tahun, yang membutuhkan sekitar 37 gram serat per hari.
Buah ini juga mengandung sodium, magnesium, serta vitamin B, C, dan E, yang bermanfaat untuk pencernaan.
2. Apel
Apel merupakan buah yang tinggi serat dan dapat membantu mencegah gangguan pencernaan. Dalam 100 gram apel terdapat sekitar 2,4 gram serat. Mengonsumsi apel secara teratur dapat membantu memenuhi kebutuhan serat harian tubuh.