RAHMAT MIRZANI

Mitsubishi Outlander PHEV Facelift. Mirip Xforce, Baterai Lebih Gahar

Bocoran Outlander PHEV baru.-FOTO DRIVE/NET. -

BANDARLAMPUNG, RADAR LAMPUNG – Pabrikan Mitsubishi sebenarnya sudah lama memiliki varian mobil berbasis elektrifikasi.

Ini ditandai dengan kehadiran Outlander PHEV. Sesuai dengan namanya, Outlander PHEV adalah mobil berbasis elektrifikasi yang menggunakan teknologi plugin hybrid.

Namun, kehadiran mobil ini sepertinya kurang diminati. Kabar teranyar, Mitsubishi saat ini tengah mempersiapkan model terbaru dari Outlander PHEV.

Ada sejumlah perubahan yang dilakukan pabrikan asal Jepang ini pada Outlander PHEV. Baik perubahan pada sisi interior maupun eksterior. 

Tidak itu saja, Outlander PHEV versi Facelift ini juga akan hadir dengan baterai baru yang lebih besar. Ini untuk menjamin jarak tempuh yang lebih jauh dan peningkatan akselerasi mobil.

Mitsubishi juga akan meningkatkan sistem suara pada Outlander PHEV dengan menyematkan Yamaha 12-speaker yang dapat dioperasikan melalui layar infotainment 12,3 inci.

Untuk diketahui, Outlander PHEV generasi kedua telah diperkenalkan sejak tahun 2021. Namun varian ini kurang diminati karena harganya yang dinilai terlalu mahal. 

Namun di negara lain, Outlander PHEV justru sangat diminati. Di Australias misalnya. Pada tahun 2024 ini, Outlander PHEV menjadi mobil plugin hybrid terlaris di Australia. Outlander PHEV bahkan lebih diminati dari pada saudaranya, Eclipse Cross.

Dari segi desain, Outlander PHEV akan melakukan perubahan kecil pada bagian depan. Yaitu dengan menggunakan gril baru. Ditambah juga dengan cover ‘aktif’ untuk meningkatkan sistem aerodinamika. Sementara desain bagian belakang, desain masih relatif sama seperti model saat ini. 

Mitsubishi juga akan menyematkan velg alloy berukuran 20 inci. Velg jenis ini akan menjadi standar pada semua model di atas Outlander PHEV baru. 

Pada bagian interior, akan ada layar utama berukuran 12,3 inci. Besar layer ini melebihi Outlander PHEV versi sekarang yang hanya berukuran 8,0 dan 9,0 inci. Layar ini menyamai milik rivalnya Nissan X-Trail.

Kemudian juga ada kursi warna coklat tua yang sudah dilengkapi pemanas dan menambah fungsi pendinginan. Termasuk juga kaca spion dengan peredupan otomatis,

Untuk urusan dapur pacu, Mitsubishi sepertinya tidak melakukan perubahan. Mobil ini masih akan menggunakan mesin bensin empat silinder 2,4 liter dengan motor listrik, maupun paket baterai 20,0 kWh.

Hanya saja ukuran baterai akan lebih ditingkatkan. Baterai ini memungkinkan Outlander PHEV menempuh jarak 100 km dengan tenaga Listrik atau 16 km lebih jauh dari kemampuan saat ini. 

Tag
Share