PDIP Terbitkan Surat Tugas untuk Nanda, Resmen, Novriwan, dan Hamartoni
--
Nadirsyah pun mengatakan, dirinya dan Novriwan telah memenuhi syarat ambang batas 20 persen kursi parlemen sesuai aturan yang berlaku.
Sejauh ini syarat pencalonan sudah mencukupi, dengan surat tugas dari Hanura (1 kursi), PKB (2 kursi), dan PAN (3 kursi). “Senin (29/7) nanti, kami akan menerima B1 KWK dari DPP Perindo,” ujarnya.
Nadir juga mengungkapkan, dirinya juga ditugaskan oleh PDIP untuk segera memetakan teknis dan strategi pemenangan.
Dia mengungkapkan bahwa Novriwan Jaya tak ikut mendampinginya saat menerima surat tugas lantaran bakal calon bupati pendampingnya memiliki keperluan lain.
Nadirsyah mengatakan, jika menang di Pilkada 2024 ini, ia bersama Novriwan ingin melanjutkan pembangunan infrastruktur maupun sumber daya manusia (SDM).
“Tentunya hari ini kita mempunyai PR terkait dengan infrastruktur, itu akan menjadi tugas-tugas kami melanjutkan pembangunan,” tandasnya. (jen/c1/fik)