METRO - Pihak Kepolisian Resor Kota Metro masih menunggu hasil autopsi dari korban perkelahian dari Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Polda Lampung.
Hal tersebut menyusul dibongkarnya makam korban duel maut, IJ atau Indra Jaya, yang tewas akibat tusukan benda tajam oleh suami mantan istrinya yang terjadi beberapa hari lalu.
Kapolres Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho melalui Kasat Reskrim Polres Metro Iptu Rosali mengatakan, pembongkaran makam korban dari peristiwa berdarah tersebut untuk dilakukannya autopsi oleh Dokpol Lampung.
Autopsi dilakukan untuk memberikan kepastian hukum terkait tewasnya Indra Jaya di tangan pelaku Rudi Hartono atau RH.
BACA JUGA: Pj Bupati Tulang Bawang Qudrotul Ikhwan Resmi Lantik Nanan Wisnaga Sebagai Kadis Kominfo
"Autopsi kita lakukan untuk memperoleh kepastian hukum. Proses autopsi ini berlangsung sekitar 4 jam di TPU Mulyojati," kata dia.
Dikatakan Rosali, untuk hasil autopsi, pihaknya masih menunggu surat resmi dari RS Bhayangkara Polda Lampung.
"Untuk hasil autopsinya ini belum dapat diketahui publik, karena masih menunggu hasilnya dari rumah sakit. Karena nanti akan disimpulkan hasil dari autopsi yang dilakukan," ungkapnya.
Menurutnya, autopsi yang dilakukan atas persetujuan, dan izin dari keluarga korban.
BACA JUGA: Suami Istri di Mesuji Lampung Digrebek, Ternyata Simpan Sabu di Kantong Celana
"Keluarga sangat menyambut baik, dan mendukung autopsi ini. Supaya mendapatkan kepastian hukum," imbuhnya.
Rosali mengatakan, saat ini tersangka Rudi Hartono alias RH telah diamankan di Polda Lampung. Pihaknya juga sudah memeriksa sejumlah saksi, ada lima saksi yang telah diperiksa.
"Yang jelas ini dilakukan untuk memberikan kepastian hukum. Nah nanti kita sertakan dengan hasil autopsinya," pungkasnya.
Sebelumnya, METRO - Duel dua laki-laki menggunakan senjata tajam mengakibatkan satu orang tewas di Kelurahan Margorejo, Metro Selatan, Senin (8/7) malam. Dari informasi yang dihimpun Polres Metro, peristiwa tersebut terjadi karena diduga cemburu dan kesal, mantan suami dari istri pelaku sering datang ke rumahnya.
Korban adalah IJ alias I'ing yang merupakan mantan suami dari istri pelaku yang berinisial RH.