BANDARLAMPUNG - Sebanyak 183 siswa kelas 6 SD Al Kautsar mengikuti studi wisata atau wisata edukasi ke beberapa lokasi di Jakarta dan Bandung. Studi wisata yang merupakan program rutin tahunan SD Al Kautsar ini berlangsung selama empat hari, 4–8 Desember 2023.
Kepala SD Al Kautsar Amat Zaki Mubarok menjelaskan, di Jakarta beberapa lokasi yang dikunjungi adalah Masjid Istiqlal, Monas, Pusat Peragaan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (PP-Iptek), serta Museum Listrik dan Energi Baru (MLEB).
Sedangkan di Bandung, rombongan mengunjungi Museum Sridabuga, Tangkuban Perahu, Floating Market, dan Trans Studio Bandung.
Menurut Amat Zaki, studi wisata ini merupakan kegiatan outdoor study atau pembelajaran di luar kelas yang bertujuan memperdalam pemahaman siswa terhadap materi pelajaran secara langsung di lapangan, memperluas wawasan siswa, serta melatih kemandirian, kepedulian, dan kerja sama antar-siswa.
’’Semoga studi wisata ini bisa memberi dampak positif bagi siswa dan menjadi kenangan yang terindah bagi mereka,” ungkap Amat Zaki. (mel/rls/c1/ful)
Kategori :