Kantor Bahasa Latih Jurnalis Mahir Berbahasa

Rabu 23 Oct 2024 - 18:33 WIB
Reporter : Leo Dampiari
Editor : Rizky Panchanov

BANDARLAMPUNG - Kantor Bahasa Provinsi Lampung menggelar bimbingan teknis (Bimtek) Kemahiran Berbahasa Indonesia bagi penulis.

Kegiatan tersebut diikuti sejumlah perwakilan para jurnalis dari berbagai media massa baik cetak, dan media siber serta media televisi di Lampung.

Bimtek tersebut digelar guna meningkatkan pengetahuan penulis dalam penggunaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Bimbingan teknis kemahiran berbahasa indonesia bagi penulis ini diselengarakan di Arte Hotel di Jalan Ahmad Yani, Tanjungkarang Pusat, Bandarlampung pada Rabu 23 Oktober 2024.

Materi kemudian dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama yang diberikan tentang ejaan dan pemilihan kata untuk materi. Lalu sesi kedua terkait penggunaan kalimat dan paragraph.

Kepala Kantor Bahasa Provinsi Lampung Desi Ari Pressanti menyampaikan pelatihan ini sebagai upaya memberikan tambahan wawasan kepada para penulis terkait pemakaian kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) dan ejaan yang disempurnakan (eyd).

Dikatakan Desi, pentingnya pemutakhiran dalam penguasaan eyd dan KBBI karena aturan-aturan kebahasaan tersebut terus berkembang, seiring dengan dinamika bahasa di masyarakat. 

Desi berharap melalui kegiatan ini, para jurnalis dapat menggali berbagai hal baru yang berguna, serta menemukan solusi bersama atas permasalahan kebahasaan yang dihadapi.(leo/nca)

Kategori :